Diet adalah cara wanita berusaha untuk mendapatkan tubuh yang langsing dan ideal. Meski diet seolah merupakan kata yang sangat familiar, bukan berarti jika diet adalah hal yang mudah untuk dilakukan. Saat ini ada beragam jenis diet yang disebut-sebut mampu turunkan bobot secara instan hanya dalam waktu singkat. Meski demikian, terkadang keamanan diet tersebut masih dipertanyakan.

Jika kamu inginkan cara diet yang sehat dan aman, maka bisa juga mencoba diet dengan teh hijau. Diet dengan teh hijau ini sudah banyak dilakukan oleh wanita dimana terbukti mampu menurunkan berat badan sampai beberapa kilogram. Teh hijau sendiri bisa membantu untuk hancurkan lemak dan juga hambat penyerapan lemak pada tubuh. Jika kamu ingin mencoba metode ini, maka kamu harus tahu caranya juga.

1. Minum tanpa tambahan perasa

Untuk bisa mendapatkan manfaat teh hijau agar berat badan bisa turun, maka hindari memilih teh hijau yang mengandung perisa tambahan. Pilihlah teh hijau yang murni meski instan. Selain itu, hindari juga untuk menggunakan tambahan berupa gula di dalam teh hijau yang kamu minum. Meski terasa agak pahit, tapi manfaatnya luar biasa besar untuk tubuh lho.

2. Minum selagi hangat

Meminum teh hijau pun disarankan ketika kondisinya masih hangat agak panas dimana bisa membantu untuk keluarkan keringat. Apalagi jika kamu langsung melanjutkan dengan berolahraga sehingga tubuh akan bisa keluarkan keringat cukup banyak. Meski demikian, jika kamu suka meminumnya dalam kondisi dingin pun tidak masalah. Perlu diketahui jika menambahkan es batu akan menjadikan kepekatan yang ada pada teh hijau cenderung berkurang.

3. Kombinasikan dengan air putih

Air adalah kebutuhan untuk semua makhluk hidup. Oleh karena itu, asupan air yang kamu minum pun harus terpenuhi. Meski memang teh hijau mampu berikan banyak manfaat, tapi meminumnya terlalu banyak kurang baik untuk tubuh kamu. Selain itu jangan lupa makan makanan bergizi dan juga rendah kalori sehingga asupan di tubuh juga maksimal.

4. Aturan penyeduhan

Mungkin kamu berpikir jika menyeduh teh hijau bisa dilakukan dengan sembarangan. Kamu salah besar karena memperlakukan teh hijau berbeda dengan perlakuan dengan teh lainnya. Untuk penyeduhan teh hijau hindari menggunakan air yang panas mendidih. Air yang dipakai usahakan dengan suhu sekitar 80 hingga 85 derajat di jangka waktu maksimal 3 menit saja. Angkat segera kantung teh sehingga ekstraksi pun tidak berlebihan.

5. Minum maksimal 3 cangkir per hari

Segala sesuatu yang berlebihan tentu tidak akan baik, seperti halnya ketika kamu minum teh hijau. Bersemangat untuk diet dengan teh hijau tentu sah-sah saja, tapi jangan lupa jika semua hal ada takarannya. Untuk minum teh hijau sendiri maksimal per hari hanya 3 cangkir saja. Hal ini lantaran teh hijau jika diminum terlalu banyak maka akan bisa memberikan beberapa efek samping misalnya kerusakan pada organ hati, osteoporosis hingga zat besi yang kurang. Selain itu perlu diingat juga untuk tidak meminum teh hijau dalam kondisi perut yang kosong.

Baca Juga Teh Hijau yang Ternyata Dapat Membantu Meningkatkan Kecantikan

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Lakukan Ini Jika Kacamata Anda Membuat Hidung Sakit

Anda mungkin telah menemukan kacamata yang tampak sempurna