Saat seseorang berolahraga pasti menginginkan kerudung yang simpel agar tidak menganggu gerakan dan tidak membuat repok saat melakukan gerakan gerakan yang aktif tapi sebagian wanita ingin tetap tampil modis meski sedang berolahraga. Nah berikut ini tutorial hijab simpel dan modis untuk berolahraga.

 

Langkah Pertama

 

foti2

 

Pakailah ciput terlebih dahulu. Siapkan scarf segiempat lalu dilipat menjadi segitiga. Letakkan di atas kepala dengan kedua sisi sama panjang. Bawa sisi yang kiri ke arah leher kanan dan sematkan peniti atau jarum pentul di atasnya.

 

Langkah Kedua

 

foti1

 

Ambil ujung sisi yang kanan lalu bawa memutar ke belakang leher. Putar terus bagian ujungnya kembali melilit leher bagian depan lalu sematkan jarum. Pastikan jarum tersemat hingga busana Anda.

 

Langkah Ketiga

 

foti3

 

Sisa ujung yang kiri bisa didekatkan ke arah busana olahraga Anda. Lalu ambil jarum atau peniti dan sematkan di bagian ujungnya. Ini bisa menyiasati lekuk dada agar tidak terekspos dan tidak akan mengganggu Anda saat banyak melakukan gerakan.

 

Selesai

 

foti4

 

Tutorial hijab simpel selesai, kreasi hijab ini pasti tidak akan menganggu dan mengurangi ruang gerakmu ladies, kamu akan nyaman dan enjoy saat berolah raga. Semoga bermanfaat.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Kiat Memilih Sarung Bagi Kaum Adam Untuk Idul Fitri

Bagi pria, sarung merupakan salah satu perlengkapan yang