Setiap wanita hijab yang memiliki aktifitas padat seperti bekerja atau melakukan kegiatan di kampus lebih menyukai menggunakan hijab dengan kreasi hijab yang dapat membuatnya nyaman agar tidak menganggu pergerakan dan aktifitas, namun meski begitu banyak wanita hijab yang tetap ingin tampil cantik dengan hijabnya.
Tak hanya pilihan busana yang pas, kamu juga perlu memilih kreasi hijab yang praktis dan modis, nah berikut ini salah satu tutorial hijab praktis yang bisa kamu aplikasikan saat pergi ke kampus atau bekerja ala Pandan Sari.
Langkah Pertama
Siapkan kerudung pashmina lalu jangan lupa untuk menggunakan ciput ninja terlebih dahulu agar kerudung tidak berantakan, kemudian letakan pashmina diatas kepala dengan salah satu bagian sisi yang lebih pandek. Pandan lebih memilih sisi sebelah kiri yang lebih pendek dibandingkan bagian kanan. Kemudian sematkan jarum dikedua sisi dekat telinga.
Langkah Kedua
Bawa scraf kir bagian dalam ke arah depan lalu ke arah telinga kanan hingga melewati dagumu. Setelah itu letakan dekat telinga kanan dan sematkan jarum pentul hingga ciput agar kerudung kuat.
Langkah Ketiga
Sisa ujung scarf yang kiri dibawa memutar melalui belakang leher kembali ke atas pundak kiri. Biarkan bagian ujungnya menggantung.
Langkah Keempat
Sisi yang panjang diputar ke arah kiri dan kembali ke atas pundak kanan. Lipat sedikit bagian scarf di dekat pipi kiri ke arah belakang. Ambil jarum pentul dan sematkan hingga ke ciput.
Selesai.
Tadaaa. kreasi hijab praktis ini dapat membuatmu nyaman dan tampil cantik tanpa ribet dan membuat aktifitasmu terganggu. Kamu dapat mengkreasikan hijab seperti ini hanya dalam waktu cepat. Kreasi hijab ini cocok diaplikasikan saat pergi ke kampus, bekerja atau aktifitas sehari-hari. Selamat Mencoba
Facebook Comments