Apakah kamu pernah mendengar tentang mindful sex?
Bagi kamu yang masih asing dengan istilah ini, yuk kenal lebih dekat tentang apa itu mindful sex dan bagaimana cara mendapatkan kehidupan sex yang lebih berkualitas.
Apa itu mindful sex?
Mindful sex atau yang dapat diartikan menjadi “Sex yang penuh kesadaran” adalah hubungan sex di mana pasangan hadir sepenuhnya di dalam sex. Pasangan hadir secara fisik dan secara emosional selama melakukan hubungan seks. Banyak kasus yang terjadi adalah para pasangan berhubungan seks secara mekanis saja, bukan secara emosional dan tidak melakukan eksplorasi dan mengaktifkan semua indra kamu.
Jadi bagaimana kamu cara agar seks lebih berkualitas dan dapat dilakukan dengan penuh kesadaran? Simak tips berikut ini :
- Bicaralah dengan pasangan kamu
Untuk memperbaiki kualitas hubungan seksual, kamu perlu berbicara dengan pasangan kamu. Dibutuhkan pembicaraan dua arah alias timbal balik. Kamu perlu mendiskusikan keinginan kamu untuk berhubungan seks dengan lebih hati-hati bersama pasangan kamu.
Kamu dan pasangan harus terbuka dan jujur satu sama lain untuk mendiskusikan apa yang ingin kalian lakukan saat berhubungan seks dan sensasi apa yang ingin kalian fokuskan. Kalian juga bisa menyepakati apakah kalian membutuhkan properti lain saat berhubungan seks. Misalnya es batu atau aksesoris bulu untuk meningkatkan gairah atau sesuatu lain seperti musik dan pencahayaan ruangan yang khusus.
- Luangkan waktu
Ada kalanya kamu dan pasangan ingin melakukan seks kilat dan benar saja bahwa ada waktu dan tempat untuk melakukan seks kilat itu. Tapi, mindful sex yang kita bahas di sini berbeda. Seks yang penuh kesadaran dan seks yang berkualitas membutuhkan lebih banyak waktu daripada seks biasa. Pastikan kamu dan pasangan memiliki waktu luang yang cukup untuk benar-benar menikmatinya.
- Tarik napas, lalu hembuskan
Sebelum melakukan seks, luangkan waktu setidaknya 5 menit untuk melakukan beberapa latihan pernapasan bersama pasangan atau untuk meditasi singkat. Memanfaatkan momen-momen menenangkan ini untuk menyelaraskan diri dan dengan pasangan serta melakukan beberapa gerakan pernapasan dalam akan mengarahkan kalian berdua pada keintiman yang lebih baik. Selain itu, kamu dan pasangan akan lebih rileks dan membuat seks jadi lebih nikmat.
- Fokus pada satu perasaan pada satu waktu
Jika kamu baru mengenal mindfulness sex secara umum, sebaiknya kamu memulai dengan mengeksplorasi perasaan apa pun yang membuat kamu mudah fokus. Misalnya kamu dapat memulai fokus pada sentuhan. Setelah kamu merasa sudah cukup menjelajahi perasaan sentuhan itu, maka kamu bisa pindah ke yang lain. Cobalah untuk merasakan dan memperhatikan berbagai detail sensasi yang kamu rasakan saat pasangan kamu menyentuh kamu.
- Eksplorasi diri kamu sendiri
Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan pengalaman seksual adalah dengan meluangkan waktu untuk sesi solo. Meskipun dianggap tabu, tapi hal ini sangat penting karena kamu adalah orang yang harusnya paling mengenal diri kamu sendiri. Lakukanlah eksplorasi untuk menemukan kesenangan kamu dan untuk lebih memahami diri kamu sendiri.
Semakin kamu memahami setiap detail tentang diri kamu dan semakin kamu tahu tentang apa yang menyenangkan bagi kamu, maka kehidupan seksual kamu pun akan lebih berkualitas.
Baca Juga :
8 Tanda-tanda Demiseksual dan Artinya Bagi Kehidupan
7 Tips Untuk Bersiap Melakukan Hubungan Seks Untuk Pertama Kalinya
Pertama Kali Berhubungan Seks? Inilah 7 Fakta dan Tips yang Perlu Kamu Ketahui
Facebook Comments