Banyak wanita yang melakukan diet agar berat badan menurun dan tubuh menjadi langsing, diet bisa dilakukan dengan berbagai metode tapi tak jarang juga diet yang gagal dan malah membuat berat badanmu semakin bertambah. Sebenarnya ada cara yang sangat praktis agar penampilan terlihat langsing sehingga kamu semakin percaya diri saat beraktifitas, nah berikut ini beberap tips fashion yang dapat membuat penampilanmu terlihat semakin langsing:

 

1. Atasan Colorful

tips-tampak-langsing

Jika punya dada kecil dengan pinggul dan pantat besar (bentuk tubuh pir), coba pakai atasan dengan warna cerah dan bawahan gelap untuk menghindarkan perhatian pada tubuh bagian bawah. Kombinasikan pula dengan cardigan atau blazer untuk menyamarkan bentuk tubuh.

 

2. Rok mengembang

Tips_Memilih_Rok_Berdasarkan_Bentuk_Tubuh1

 

Untuk kamu yang punya tubuh atletis berotot, lengan yang besar mungkin ingin kamu tutupi. Untuk itu, alihkan perhatian memakai dress dengan bawahan mengembang dan colorful. Kenakan warna netral untuk atasan dan warna mencolok untuk bawahan.

 

3. Garis vertikal

 

002536000_1433394273-collagedd

Ini adalah resep ampuh memberi ilusi tubuh langsing, dengan mengenakan pakaian yang punya garis vertikal. Bisa kombinasi antara hitam putih, dress panjang dengan strip vertikal juga memberi kesan tubuh lebih tinggi. Bisa juga ditambahkan aksesoris seperti sabuk.

 

4. Flared-dress

1

 

Untuk bentuk tubuh apel, kamu bisa menggunakan dress flare dengan bagian atas yang membentuk dada dan bagian perut yang mengembang. Pakai dress yang berlapis atau berombak (flare) bisa memberikan kesan tubuh langsing. Lengkapi juga dengan high heels dan skinny jeans untuk kesan tubuh tinggi.

 

5. Baju dengan garis lengkung

tampil-langsing

 

Untuk memberi kesan bentuk tubuh yang bagus, coba kenakan baju yang punya garis lengkung.

 

6. High-waist jeans

images

 

Pilih high-waist jeans untuk memberi kesan tubuh lebih tinggi dan langsing. Tapi tips ini berbahaya untuk kamu yang punya tubuh terlalu besar, karena justru memperlihatkan kekurangan. Kombinasikan dengan atasan yang panjang dan jatuh.

 

Nah dengan mengaplikasikan tips ini penampilanmu akan terlihat langsing meski tidak melakukan diet dan menurunkan berat badan.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Kiat Memilih Sarung Bagi Kaum Adam Untuk Idul Fitri

Bagi pria, sarung merupakan salah satu perlengkapan yang