Rambut merupakan mahkota bagi setiap wanita, rambut dapat membuat penampilan semakin cantik dan semakin menarik. Tak heran jika banyak wanita yang melakukan banyak perawatan hanya untuk kecantikan rambut karena jika masalah rambut sudah muncul rasanya sangat sulit untuk mengusirnya lagi.
Rambut yang bermasalah dapat merusak penampilan sehingga rasa percaya diri menjadi berkurang. Cara yang paling mudah untuk merawat rambut adalah dengan rajin berkeramas namun sayangnya tak sedikit orang yang malas berkeramas karena tidak punya banyak waktu, padahal malas berkeramas dapat membuat rambut menjadi lepek dan terlihat kusam.
Tapi jangan khawatir ladies, Tampil Cantik punya rahasia agar rambut tetap bersih dan tetap terlihat cantik meski belum berkeramas. Berikut ini beberapa tips mudah yang bisa kamu lakukan.
- Cara yang pertama adalah dengan menggunakan parfum atau pewangi rambut yang banyak dijual dipasaran. Produk ini dapat membuat rambutmu lebih wangi dan segar serta mengembalikan rasa percaya dirimu ladies. Pilih produk sesuai kebutuhan ya ladies agar tidak menimbulkan masalah rambut yang lainnya.
- Tips kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan dry shampo. Cara ini merupakan solusi yang sangat mudah karena kamu bisa membersihkan rambut tanpa keramas.
- Tips ketiga adalah dengan menggunakan bedak bayi pada rambut. Cara ini dapat membuat rambutmu lebih mengembang dan mengusir masalah rambut lepek.
- Cara selanjutnya adalah salah satu cara cerdik yang patut kamu coba ladies, cara ii adalah dengan memilih hairstyle yang sesuai untuk menyembunyikan rambutmu yang kotor dan lepek. Ponytail atau kepangan bisa jadi alternatif yang pas Ladies.
- Beberapa orang malas berkeramas karena tidak mau rambutnya basah dan lam untuk kering, oleh karena itu kamu bisa pilih beberapa bagian untuk dibasahi dan dikeringkan agar rambut tak terlihat lepek Ladies.
Nah itulah beberaa cara praktis yang bisa kamu coba untuk menjaga kebersihan rambut saat malas berkeramas.
Baca juga Tips Praktis dan Murah Atasi Kulit Kepala Gata
Facebook Comments