Warna menjadi hal yang penting dalam pertimbangan style yang akan kamu kenakan. Ini karena setiap warna memiliki makna masing-masing dan seolah ketika dikenakan akan memberikan kesan berbeda-beda. Diantara banyaknya warna, mungkin kamu lebih suka memilih warna-warna netral seperti hitam, putih, krem atau abu-abu. Namun, ada baiknya sesekali pilihlah yang berwarna-warni juga dong agar tampilan nampak segar.

 

Salah satu warna yang cukup banyak digandrungi adalah warna biru. Biru juga memiliki varian warna yang cukup banyak, mulai dari biru tosca, navy, biru langit dan warna biru lainnya. Banyaknya varian warna biru kadang menjadikan kamu pun merasa bingung dalam memadupadankan warna tersebut. Jika kamu merasa demikian, maka inspirasi padu padan warna berikut ini pasti akan bisa membantumu.

 

Tas + blazer navy blue

Jika kamu merupakan wanita karir yang harus bertemu dengan orang penting, aktif dalam beraktivitas tapi tetap ingin tampak stylish, maka gaya yang satu ini bisa kamu pilih. Cobalah untuk memadukan antara tas dan blazer dengan warna blue navy. Warna blue navy menjadi warna yang cukup digandrungi karena meski gelap tapi tetap mampu menunjukkan aura berbeda. Kamu akan tetap bisa nampak profesional dan stylish dalam satu momen lho hanya dengan padu padan ini. Untuk celana dan bagian dalam blazer kamu bisa menyesuaikannya sendiri kok.

 

Rok + blus dengan warna biru nan senada

Aduh, mau kencan sama gebetan bingung banget nih pake baju apa. Wah, jangan bingung ladies. Mungkin kencan cenderung identik dengan pakaian warna girly seperti pink atau warna seksi seperti merah. Namun, kamu tak akan kalah keren kok jika menggunakan warna biru dengan kombinasi rok dan blus saja. Pilihlah warna biru senada yang saling berpadu. Kamu mungkin berpikir akan terlihat monoton. Jangan salah, cukup pakai tambahan berupa aksesoris yang berbeda warna dan tadaaa si dia pasti akan terpesona pada pandangan pertama.

 

Blue from head to toe

Sesekali tampillah berbeda dengan menggunakan warna biru dari ujung kepala sampai ujung kaki. Kamu nggak akan terlihat norak kok, selama kamu tahu trik penggunaannya. Triknya pun mudah saja yakni dengan memainkan warna muda dan tua yang saling dipadukan. Contohnya saja kamu bisa menggunakan sweater warna soft blue dengan rok mini warna navy blue. Tambahkan juga tas dengan warna senada. Ihh, kece banget sih.

 

Outer biru

Jangan kira outer yang bisa dipakai dengan ragam warna hanya outer dengan warna hitam, putih, abu atau krem saja lho ya. Outer biru juga bisa kok kamu kenakan untuk dipadukan dengan warna lainnya. Misalnya saja kamu bisa menggunakan asimetris dress bersama outer biru ini. Kamu akan bisa tampil keren tanpa perlu banyak usaha lho. Auto keren deh pastinya.

 

Itulah beberapa contoh inspirasi penggunaan warna biru yang bisa kamu coba. Ternyata memadukan warna biru tidak sesulit itu lho. Jadi, inspirasi outfit mana yang paling kamu suka dan ingin kamu coba segera?

 

Baca Juga :

Catat! Outfit Ini Cocok Dengan Warna Pink

Ternyata Ini Warna Kombinasi Yang Pas Dengan Warna Hijau

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Kiat Memilih Sarung Bagi Kaum Adam Untuk Idul Fitri

Bagi pria, sarung merupakan salah satu perlengkapan yang