Ketika ditanya, apa saja masalah bra yang paling sering kamu alami, mungkin kamu tak akan bisa menyebutkan satu persatu. Entah saking banyaknya, atau malah karena masalah tersebut hanya hadir pada saat-saat tertentu. Tapi tahu tidak bahwa beberapa permasalahan pakaian dalam tersebut sebenarnya bisa diatasi dengan mengenakan bra yang tepat?

Di bawah ini, kami merangkum 5 masalah bra yang berbeda, serta tipe bra yang bagaimana yang akan mampu membantu mengatasi masalah tersebut. Di bawah ini ya untuk daftarnya!

1. Tali bra turun dari bahu

Masalah Bra

Ada beberapa alasan mengapa masalah bra ini terjadi. Pertama karena tali bra yang kamu kenakan terlalu panjang untuk bahu dan punggung kamu. Atau bahkan karena tali bahu bra yang terlalu kecil.

Alasan lain dari masalah ini juga bisa karena model bra itu sendiri, yang mana letak talinya terlalu jauh satu sama lain, yang biasanya dihadapi karea bahu kecil. Nah bila ini masalahnya, sebaiknya pilih bra dengan model tali yang akan bertemu di tengah punggung.

2. Kawat bra terlalu menusuk

Siapa yang tak pernah mengalami masalah ini? Rasanya nyaris semua orang pernah mengalami masalah tersebut. Namun bagaimana mengatasinya? Mencari bra tanpa kawat memang menjadi salah satu alternatif. Namun untuk kamu dengan ukuran dada yang besar. Bra tanpa kawat jelas bukan penyelesaian masalah.

Kawat bra yang terlalu menusuk sebenarnya dikarenakan ukuran cup bra yang tidak pas dengan dada. Sehingga pada akhirnya kawat bra akan keluar. Untuk mengatasi ini tentu saja bisa dengan memilih cup dengan ukuran yang pas dengan dada. Serta pastikan bra tidak memiliki ruang yang terlalu besar pada bagian dada.

3. Bayangan bra di bagian belakang

Salah satu hal lain yang menjadi masalah ketika mengenakan bra adalah bagian belakang yang terlihat. Untuk mengatasi ini? Bisa dengan memilih bra dengan bagian belakang yang tak terlihat. Atau malah bra dengan bagian belakang yang lebih mendatar sehingga tak akan ada bayangan bra tersebut.

4. Bagian sisi yang “tumpah”

Satu lagi masalah yang biasanya terjadi pada pemilik dada yang besar. Bra dengan bagian sisi yang keluar dari cup memang mengesalkan. Bagaimana tidak, dengan model ini kamu harus berhadapan dengan rasa tidak nyaman di bagian sisi tubuh.

Untuk mengatasinya, pilih bra dengan cup berukuran yang lebih pas. Selain itu bra dengan bagain elastik yang lebih kuat.

5. Bra tidak nyaman untuk T-shirt

Satu lagi masalah ketika mengenakan T-shirt adalah bra yang akan terlihat membayang. Untuk masalah ini memang kamu tak bisa mengenakan bra biasa. Melainkan pilih bra yang bisa menghilangkan bayangan tersebut dengan tak adanya seam. Dan biasanya juga bra tanpa wire di bagian bawah akan bekerja sempurna.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

7 Pakaian Wajib Untuk Kamu yang Selalu Kebingungan Memilih Pakaian

Memiliki banyak pilihan pakaian di lemari bisa membuat