Sunscreen Duluan Atau Pelembab Duluan? Ternyata Ini Jawabannya

Dalam pemakaian skincare, urutannya kadang memang membingungkan. Gimana enggak, tentunya setiap pengguna memiliki kekhawatiran jika produk tersebut diaplikasikan lebih dulu maka nantinya tidak akan maksimal sehingga bisa terpengaruh dengan produk yang dipakai berikutnya. Hal ini pun terjadi ketika kamu akan mengaplikasikan sunscreen serta pelembab.

Sunscreen memang salah satu skincare yang amat penting dimana bisa melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya. Namun, masih banyak yang mengabaikan dan malas menggunakan sunscreen padahal penting banget lho untuk kulit. Selain itu kebingungan kapan pemakaiannya juga menjadi hal yang makin membuat wanita dilema. Sebetulnya sunscreen duluan atau pelembab duluan sih? Ternyata masih banyak yang bingung lho. Jika kamu juga masih bingung, maka ini lho ternyata jawabannya.

Perdebatan dalam urutan pemakaian

Dalam hal urutan penggunaan ini ternyata sampai saat ini masih jadi perdebatan lho girls. Perdebatannya pun bukan hanya diantara para wanita saja, tapi para dermatologis juga punya pendapatnya masing-masing. Mari kita kupas perdebatan diantara para dermatologis tersebut untuk mencari tahu jawabannya.

Yang pertama ada Joshua Zeichner yang merupakan direktur kosmetik dan juga penelitian klinis untuk dermatologi dari Mount Sinai Hospital, New York menyatakan jika ada baiknya penggunaan yang benar yakni dengan SPF yang diaplikasikan lebih dulu. Ini karena dirinya menganjurkan jika pelembab wajah dipakai terlalu tebal maka tentunya akan menjadikan penghalang untuk manfaat dari SPF itu untuk bekerja di wajah. Jika SPF tidak bekerja, maka pastinya kulit juga tidak akan terlindung dari sinar matahari dengan baik dong.

Namun, tidak semua ahli setuju dengan pendapat itu lho. Berdasar pendapat dari Sejal Shah yang merupakan dokter kulit di New York menyatakan bahwa pelembab lebih baik dipakai lebih dulu. Ini lantaran apapun yang diaplikasikan setelahpenggunaan sunscreen maka wajah akan mengubah cara kerja sunscreen itu secara tak maksimal. Dengan demikian, manfaat dari sunscreen pun entah bagaimana tidak akan bisa didapatkan penggunanya.

Wah, bingung juga ya kalau sudah begini. Lalu apa solusinya?

Jenis sunscreen adalah penentunya

Saat ini sudah ada ragam jenis sunscreen mulai dari bubuk, spray, losion sampai krim. Apabila kamu memakai sunscreendengan bentuk krim ataupun losion, maka ada baiknya pengaplikasian dilakukan usai pelembab. Sedang jika kamu memakai sunscreen dengan tekstur bubuk maka tak ada masalah dalam pengaplikasian usai pemakain make up keseluruhan karena teksturnya yang bisa mudah diaplikasikan. Begitu juga ketika kamu menggunakan sunscreen jenis spray yang bisa kamu semprot selesai penggunaan make up.

Jadi, kesimpulannya bagaimana?

Kesimpulan dari pembahasan kali ini adalah bahwa kamu membutuhkan trik dalam pengaplikasiannya. Kedua ahli tersebut pun setuju akan hal ini dimana pengaplikasian pelembab lebih dulu sebetulnya boleh asal harus didiamkan beberapa saat sehingga meresap lebih dulu. Kemudian, kamu bisa aplikasikan sunscreen yang kamu pilih sesuai kecocokan dengan jenis kulit. Hal ini dilakukan demi bisa memastikan agar pelembab meresap sempurna dan sunscreen pun tidak terganggu formulanya. Ternyata simpel kan?

Baca Juga:

^  REVIEW: Sungboon Editor Saccharomyces Niacin Special Treatment Essence

^  Pasangan Bahagia Pun Pernah Bertengkar. Ini Taktiknya Agar Setiap Pertengkaran Malah Bikin Hubungan Lebih Kuat.

^  5 Perlengkapan Perang Untuk Tampil Cantik dan Modis di Musim Hujan Sekalipun

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Hati-Hati 3 Penyakit Ini Seringkali Terjadi Saat Idul Fitri

Hari Raya Idul Fitri menjadi salah satu momen