Sakit kepala merupakan masalah yang dapat membuat aktifitas dan pekerjaanmu terhambat. Melakukan aktifitas seperti biasa menjadi susah bahkan untuk sekedar berdiri dan berjalan saja rasanya susah sekali.
Sakit kepala atau sering disebut dengan migrain ini bisa disebabkan oleh banyak hal, mulai dari stres, tertekan, kurang istirahat, gangguan sinus, kurang tidur, dan dehidrasi. Agar sakit kepala tak semakin menganggu aktifitas maka kamu harus segera mengatasinya. Hampir semua orang segera meminum obat atau menemui dokter untuk mengatasi sakit kepala namun jika tidak sempat kamu bisa mengatasi sakit kepala dengan pertolongan pertama yang sangat sederhana.
Salah satu cara untuk mengatasi sakit kepala dengan capat dan sederhana adalah dengan membuat suasana sekitar menjadi gelap atau diam ditempat gelap karena cahaya dan sinar bisa terasa sangat menyakitkan saat kamu sakit kepala karena sakit kepala pada umumnya disebabkan oleh stimulus sensorik, dan cahaya merupakan salah satu jenis stimulus tersebut.
Untuk mencoba redakan sakit kepala, cobalah untuk mematikan lampu. Atau kalau di siang hari, coba kondisikan dirimu berada di ruangan yang gelap. Bisa dengan menutup jendela dan kelambu. Selain itu, kamu juga bisa coba kenakan kacamata hitam untuk melindungi dirimu dari paparan sinar, baik sinar matahari maupun sinar buatan seperti lampu.
Selain mematikan semua cahaya yang ada disekitar lakukanlah peregangan dan meditasi serta banyak minum air putih agar sakit kepalamu segera hilang. Semoga bermanfaat.
Facebook Comments