Lipstik memang menjadi salah satu make up yang sangat penting untuk wanita. Ibarat kata seorang wanita tidak bisa hidup tanpa menggunakan lipstik. Karena dengan menggunakan lipstik akan membuat penampilan wanita menjadi lebih segar dan terlihat berwarna, dan tidak memakai liptik mereka akan terlihat pucat seperti orang yang sakit. Oleh karena itu wanita selalu membawa lipstik kemanapun mereka pergi, ditas, dimobil, dan bahkan di laci kantor. Tetapi apakah kamu tahu bahwa lipstik tidak hanya bisa digunakan untuk bibir? Karena kamu juga bisa menggunakannya untuk berbagai hal. Apalagi jika kamu tidak hanya mempunyai satu warna, karena biasanya wanita mempunyai ebih dari satu warna lipstik. Kamu bisa menggunakan koleksi lipstik kamu itu untuk bereksperimen sebagai make up wajah. Apa saja eksperimen yang bisa kamu lakukan? Ini dia beberapa hal yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan lipstik, antara lain :

  1. Menggunakan Lipstik untuk Contouring

Image result for lipstik untuk contouring

Hal pertama yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan lipstik adalah menggunakannya sebagai countur. Jika kamu baru mau mencoba contouring, kamu bisa memanfaatkan koleksi lipstik yang kamu miliki. Warna lipstik yang bisa kamu gunakan yaitu warna nude atau cokelat. Kamu tidak bisa menggunakan warna lipstik yang cerah seperti pink, merah, atau ungu. Ada beberapa jenis lipstik yang bisa kamu gunakan, seperti yang stik ataupun yang cair, yang penting teksturnya tetap creamy dan bisa dibaurkan. Caranya kamu hanya perlu mengaplikasikan lipstik disepanjang garis tulang pipi untuk ilusi pipi tirus. Jika sudah kamu bisa meratakannya menggunakan spons.

  1. Menggunakan Lipstik sebagai Eyeshadow

Image result for lipstik untuk eyeshadow

Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan lipstik adaah dengan menggunakannya sebagai eyeshadow. Jika kamu memang mempunyai koleksi lupstik yang banyak dan beraneka warna, kamu bisa memanfaatkannya untuk eyeshadow. Caranya cukup gunakan kuas eyeshadow lalu aplikasikan lipstik pada kelopak mata sesuai dengan warna yang kamu inginkan. Kamu juga bisa mencampurkan beberapa warna agar lebih bagus. Yang penting teksturnya cukup creamy untuk dibaurkan. Dan ingat jangan terlalu tebal mengaplikasikan lipstik tersebut pada kelopak mata.

  1. Menggunakan Lipstik sebagai Blush

Image result for lipstik untuk blush

Selanjutnya hal yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan lipstik adalah sebagai blush on. Jadi kamu juga bisa menggunakan lipstik sebagai blush kamu. bahkan cara seperti ini juga sering digunakan para make up profesional. Misal kamu buru-buru dan tidak ketemu saat mencari blush, kamu bisa menggunakan lipstik untuk mengatasinya. Yang penting lipstik yang kamu gunakan mempunyai tekstur yang creamy sehingga mudah untuk dibaurkan. Dengan menggunakan lipstik untuk blush on akan membuat rona wajah terlihat alami dan cantik.

Ternyata banyak sekali yaa hal yang bisa kamu gunakan dengan menggunakan lipstik? Jadi tidak ada salahnya kamu mengoleksi lipstik yang banyak. Karena kegunaanya pun banyak sekali.

Baca juga Uda Makeup Cantik, Tapi Lipstick Malah Nempel Di Gigi. Tengsin Gak?! Makanya Pelajari Dulu Ini

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap