Siapa yang setuju kalau produk complexion adalah faktor utama dalam bagus atau tidaknya make-up seseorang? Yup, yang paling utama dalam ber-makeup adalah pemilihan “dasar” dari make-up itu sendiri. Kalau dasar atau kanvasnya udah bagus, mau ditimpa “cat” apapun hasilnya juga bakal bagus.

Produk complexion yang akan aku bahas disini adalah foundation, namanya adalah Wardah Luminous Creamy Foundation.

Creamy foundation that helps to camouflage the appearance of dark spots and discolorations caused by UV damage and imperfections. The results : long lasting covered make up with natural finish.

 

Komposisi :

 

Wardah sendiri sudah mengeluarkan beberapa jenis foundation diantaranya Wardah Luminous Liquid Foundation, Wardah Luminous Creamy Foundation dan Wardah Exclusive Liquid Foundation. Aku sendiri baru mencoba series luminous, yaitu foundie liquid dan creamy ini.

Wardah Luminous Creamy Foundation ini dikemas dalam kemasan pot mungil dengan netto 8.5 gram. Berbeda dengan liquid foundienya, si Wardah creamy foundie ini dijual dalam kemasan dus berwarna biru muda dengan kombinasi silver ciri khas Wardah sekali. Pot nya sendiri berwarna senada dengan tutup ulir yang rapat sehingga tidak akan mudah terlepas tutupnya. Terdapat tulisan nama shade dibagian bawahnya, aku memilih shade #1 sheer pink. Sayangnya foundie ini tidak dilengkapi dengan spatula sehingga untuk mengambil isinya harus dicolek pake jari yang mana menurutku ini jadi kurang higienis.

Ketika dicolek teksturnya ini creamy tetapi sangat padat, jadi ketika dicolek dari wadahnya lumayan keras gitu. Bisa dilihat di swatch warnanya tidak terlalu terang dan ada sedikit hint pink nya sesuai dengan namanya. Beli foundie ini sebenernya buat mama, berhubung kulitnya mama lebih putih dari aku makanya aku ambil shade ini edlekarna.cz. Di aku foundie ini emang agak keterangan, yang masuk di aku kayaknya shade #2 light beige kayak si liquid foundienya aku pake shade #2 itu pas banget di skin tone aku (I’m around NC 25 – 30 btw). Wardah Luminous Creamy Foundation ini rada thick jadi agak susah buat di blend apalagi kalo pake jari. Aku biasanya nge-blend pake spons yang udah dibasahin, biar ga seret-seret banget waktu diratain. Foundie ini finishingnya matte dengan medium to full coverage, menurutku foundie ini kurang cocok buat yang kulitnya kering soalnya dia makin mempertegas dry-patches.

Product price: IDR 30.500

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Wardah Luminous Creamy Foundation
Average rating:  
 1 reviews
 by Dyah
Repurchase?: No

Karena kemasannya jar, jadi harus dicolek-colek. Nggak higienis. Kalo buat teksturnya saya kurang suka, soalnya agak keras saat dicolek. Nggak creamy gitu rasanya, seret jadi susah dibaur. Perlu usaha lebih deh buat ngeblend. Hasil akhirnya sih memang bagus coverage-nya, tapi di kulit saya gampang nge-crack gitu. Setelah dua jam cakey deh. Kayaknya nggak bersahabat sama pemilik kulit normal to dry. Saya rasa produk ini lebih oke buat pemilik kulit berminyak deh.

Packaging rating
Product rating
Price rating
Summary
Repurchase? No

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Melakukan Patch Test Yang Benar Untuk Kulit Sensitif

Produk basic skincare seperti cleaner, toner, serum dan