Hello Beauties
Review kali ini berupa skincare dari brand COSRX. Brand dari negara ginseng Korea Selatan ini memang banyak banget merilis product berupa skincare untuk berbagai macam masalah kulit. Skincare kali ini yang aku bahas berupa Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser. Bagaimana formula cleanser dari COSRX ini? Yuk, langsung aku bahas.
Cleanser ini packagingnya berupa tube. Warna nya putih merah, simpel banget aku suka. Aku punya packaging 20ml yang ga dijual disini sedangkan yang dijual hanya ada packaging ukuran 150ml which is packagingnya lumayan besar. Menurut aku akan lebih bagus lagi kalo disini keluarin packaging 20ml supaya bisa dibawa bepergian.
Cleanser ini dirancang khusus untuk yang memiliki problem kulit berjerawat. Fungsi cleanser ini untuk mengurangi jerawat, mengangkat sel kulit mati dan mengontrol sebum di wajah. Untuk wajah aku yang lumayan berminyak, setelah memakai cleanser ini langsung terasa hasilnya. Minyak diwajah lebih banyak berkurang. Menurut aku memang cleanser ini lebih cocok digunakan untuk yang memiliki kulit oily dan berjerawat karena wajah akan terasa jauh lebih kering setelah sekali pemakaian. Dengan pemakaian yang rutin, jerawat diwajah juga akan semakin berkurang. Cleanser ini memang banyak yang merekomendasikan terutama para beauty enthusiast di Korea sana. Aku sendiri langsung merasakan hasilnya diwajah aku.
Kalau dikeluarkan isinya akan terlihat tekstur isinya sama seperti cleanser pada umumnya tapi ga terlalu cair juga, berwarna putih dan busa tidak terlalu banyak. Cara menggunakannya juga sama seperti cleanser lainnya, pijat lembut diwajah yang telah dibasahi terutama bagian T-Zone yang memiliki produksi minyak paling banyak. Setelah itu bilas hingga bersih. Oh iya, selain minyak diwajah jauh lebih berkurang, aku ngerasain wajah aku jadi lebih kencang. Jadi aku suka banget sama hasilnya. Ga mengecewakan sama sekali.
COSRX sekarang sudah dijual juga di toko offline dan online di Indonesia loh, jadi sudah mudah banget dijangkau. Dari segi harga memang untuk cleanser bisa dibilang cukup mahal. Tapi, isinya yang lumayan banyak dan hasil yang menurut aku ga mengecewakan, aku rasa harga nya masih masuk akal. Kalian bisa mendapatkan cleanser dari COSRX ini dengan harga Rp 130.000.
Product price: IDR 185.000 – IDR 200.000
Submit your review | |
Ini termasuk produk COSRX pertama aku, dapet yang travel size sekalian juga buat nyoba - nyoba, Teksturnya sih lumayan kental ya, suka sama wanginya. Wangi jeruk yang lumayan segar gitu. Busanya lumayan banyak dan setelah dibilas lumayan berasa muka lebih kesat, tapi gak bikin kering juga. Buatku sih biasa aja ya, cocok tapi ya kayak cleanser pada umumnya aja.
Packaging rating | |
Product rating | |
Price rating | |
Summary
Repurchase? Yes |
|
Facebook Comments