Hi kali ini aku bakalan review produk yang penting banget yang harus wajib ada di skincare routine di pagi hari. Pasti pada tau dong, yappss kali ini aku bakalan revew suncreen.

Kalau menurut aku pribadi, suncreen itu penting banget buat kulit pada skincare routine pagi hari, karena fungsi suncreen ini untuk melindungi kulit dari sinar jahat matahari, penggunaan suncreen juga mencegah agar bekas jerawat di kulit tidak menghitam. Dan banyak penelitian yang mengungkapkan bahwa menggunakan suncreen bisa mencegah penuaan dini. Aku setiap pagi udah kekampus, jadi suncreen itu wajib banget dipakai, tau sendiri kan gimana teriknya matahari ibukota. Well produk suncreen yang bakalan aku review adalah produk lokal dengan harga yang terjangkau yaitu Acnes UV Tint. Acnes UV Tint ini mengandung SPF 35 PA+++. Cocok banget di pakai setiap hari.

 

Ini adalah packaging nya, kecil cocok untuk dibawa travelling
ini adalah bagian belakang tube berisi informasi

Packaging simpel dengan warna puth dan hijau khas produk dari ACNES dan travel friendly dengan isi 30gram, tutupnya diputar sehingga aman saat di masukkan kedalam pouch.

 

Claimed product:

  • Acne care

Untuk merawat kulit berjerawat

  • SPF 35 PA+++

Membantu melindungi kulit dari sinar UVB dan UVA

  • Membantu menjaga kelembutan kulit dan dapat digunakan sebagai dasar make up

Sebelum menggunakan produk ini dikocok terlebih dahulu, teksturnya cair sehingga memudahkan untuk diblend. Aromanya seperti bedak bayi. Suncreen ini bewarna putih tetapi ada hint cokelat.

ini adalah penampakan sunscreen, teksturnya cair sehingga mudah untuk diblend

Ketika dipakai, ringan dan hasilnya matte sehingga cocok untuk kulit berminyak. Karena warna dari suncreen yang ada hint coklatnya, menurut aku ketika di pakai suncreen ini meratakan warna kulit aku, jadi setelah menggunakan suncreen ini aku hanya menggunakan concealer untuk menutupi noda jerawat dan bedak tabur sebagai oil control.

ini before-after pemakaian sunscreen, menurut aku sunscreen ini meratakan warna kulit aku.

Aku suka banget sama suncreen ini, karena di pagi hari aku ga perlu menggunakan bb cream/cushion, karena cukup pakai suncreen nya saja sudah membuat warna kulit aku jadi rata, dan harganya affordable. Yang punya masalah kulit berminyak wajib banget nyobain suncreen ini.

Product price: IDR 44.000

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Acnes UV Tint
Average rating:  
 1 reviews
 by Tyarmilia
Repurchase?: Yes

Aku suka banget sama acnes uv tint ini, biasanya aku pake kalau lagi ga kemana-mana tapi pengen kelihatan 'udah mandi' hahaha xD aku tipikal orang yg dirumah hobinya bare face, males banget bahkan buat sekedar pake bedak. Jadinya setelah skincare udah gitu aja biasanya. Nah, karena acnes uv tint ini kan dia ada warnanya (sesuai namanya, tinted sunscreen) jadi dia cukup bikin kulit ga kusam dan warna kulit merata. Apalagi spf nya lumayan tinggi juga kan, dengan harga murah dan mudah didapat, produknya bagussss bangettt!

Packaging rating
Product rating
Price rating
Summary
Repurchase? Yes

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

4 Produk Kecantikan Yang Bekerja Lebih Efektif Saat Dingin

Menyimpan produk skincare di dalam lemari es sebenarnya