Tidak jarang seseorang memiliki lebih dari satu permasalahan di kulitnya. Misal seseorang memiliki dark spot dan kulitnya mengalami dehidrasi maka permasalahan tersebut tidak bisa hanya diselesaikan hanya dengan satu serum saja. 

Hal ini terjadi karena kedua kasus tersebut memiliki solusi yang berbeda. Dark spot dapat diatasi dengan bahan aktif retinol. Sedangkan perawatan kulit dehidrasi menggunakan bahan aktif seperti hyaluronic acid. 

Pada umumnya setiap serum hanya fokus pada satu permasalahan saja. Tapi tahukah Anda jika penggunaan serum lebih dari satu bisa dilakukan secara bersamaan? Layering serum adalah solusi bagi Anda yang memiliki lebih dari satu permasalahan kulit. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukan teknik layering serum yang benar.

1. Pilih maksimal 3 serum untuk digunakan

Serum yang berbeda merk dan komposisi bahan aktifnya memang bisa diaplikasikan di kulit lebih dari satu kali. Tetapi ada yang perlu Anda pahami, ternyata kita tidak bisa menggunakan dan mencampur terlalu banyak serum pada satu waktu. 

Hal ini terjadi karena terdapat resiko jika bahan aktif yang ada di serum tidak bisa terserap dengan sempurna. Walaupun serum memiliki sistem unik sehingga ia bisa menembus hingga lapisan dermis, penggunaan serum lebih dari 3 layer tetap tidak disarankan.

Maka dari itu, pilih 3 jenis serum dengan bahan aktif yang paling Anda butuhkan untuk memperbaiki dan menyelesaikan permasalahan kulit. Jika Anda menemukan serum multifungsi Anda bisa memadukannya dengan serum dengan manfaat yang lebih spesifik.

2. Mulai dengan serum bertekstur ringan

Saat penggunaan serum pertama, pilihlah serum yang memiliki tekstur paling ringan. Pada umumnya serum berkonsentrasi ringan memiliki wujud yang cair dan tidak terlalu kental. Serum yang memiliki tekstur seperti ini pada umumnya lebih mudah menyerap kulit.

Serum yang teksturnya kental karena konsentrasi tinggi lebih membutuhkan banyak waktu untuk menyerap kulit. Penggunaan serum yang cenderung kental bisa diaplikasikan pada step berikutnya setelah serum pertama telah menyerap ke dalam kulit. Serum yang lebih kental ini bertugas untuk mengunci kandungan bahan aktif dan kelembaban kulit.

Apabila serum yang Anda pilih memiliki tekstur yang tidak jauh berbeda, maka urutan penggunaannya berdasarkan bahan aktif yang terkandung di dalamnya. Jadi, jika Anda memiliki permasalahan kulit yang paling ingin dihilangkan, maka gunakan serum dengan kandungan yang dapat mengatasi permasalahan tersebut.

3. Oleskan dengan pijatan lembut

Pengaplikasian serum sebaiknya dilakukan dengan gerakan memijat yang lembut. Hal ini perlu dilakukan untuk membantu serum serta kandungan bahan aktif didalamnya dapat menyerap dengan sempurna. 

Selain itu, memijat wajah dengan lembut dikatakan dapat membantu peredaran darah di sekitar wajah. Gerakan ini dapat membantu penyaluran oksigen ke seluruh bagian wajah dan juga menyalurkan nutrisi pada kulit. Hasil akhirnya, diharapkan dapat memperbaiki kesehatan kulit.

4. Biarkan serum meresap sebelum menambahkan serum lain

Kunci dari teknik layering serum adalah bagian menunggu. Jadi, biarkan serum yang Anda aplikasikan menyerap kulit terlebih dahulu. Tunggu sekitar 1 hingga 3 menit sebelum akhirnya mengoleskan serum kedua di wajah. 

Selain itu, hal ini juga memiliki tujuan lain agar tidak terjadi penggumpalan, pencampuran dan atau penumpukan produk terhadap serum yang telah diaplikasikan sebelumnya. Setelah tahap ini selesai, Anda bisa mengaplikasikan moisturizer, sunscreen dan sebagainya sesuai dengan urutan skincare routine yang dilakukan.

5. Lakukan layering serum saat malam hari

Serum dikenal memiliki kandungan dengan konsentrasi tinggi. Hal ini dapat berpotensi membuat kulit menjadi lebih sensitif terhadap berbagai zat seperti AHA, BHA, hydroquinone dan bahkan sinar matahari.

Maka dari itu, rutinitas perawatan kulit dengan teknik layering serum ini lebih cocok digunakan saat malam hari. Selain itu, pada saat malam hari, kulit manusia masuk ke dalam fase atau memulihkan diri sehingga serum akan bekerja dengan baik dan menghasilkan  kulit yang lebih sehat dan indah.

Baca Juga :

Serba-serbi Serum yang Perlu Anda Ketahui

Aturan Penggunaan Serum Yang Baik dan Benar (Bagian 2) – end

Aturan Penggunaan Serum Yang Baik dan Benar (Bagian 1)

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

4 Produk Kecantikan Yang Bekerja Lebih Efektif Saat Dingin

Menyimpan produk skincare di dalam lemari es sebenarnya