hot-event1-1

 

Awal tahun 2016 ini kontes kecantikan Puteri Indonesia kembali digelar, ajang kecantikan yang paling bergensi di Indonesia ini sudah memasuki usia yang ke 20 tahun. Selama 20 tahun ini YPI atau Yayasan Puteri Indonesia Tetap berkomitmen untuk mencari Puteri Indonesia yang berprestasi dan menjadi Puteri yang mampu berpengaruh serta membawa perubahan di Indonesia ini.

 

YPI bekerjasama dengan pemerintah daerah melalui dinas pariwisata unuk menggelar audisi di 34 propinsi di Indonesia untuk mencari bakat-bakat luar biasa sebagai Puteri yang mewakili daerahnya. Semua Puteri yang lolos harus mangikuti seluruh rangkaian acara dari awal hingga puncak acara.

 

“Semua finalis yang terpilih wajib mengikuti karantina untuk ‘digodok’ menjadi pribadi yang lebih matang. Dibekali oleh para pakar yang ahli di bidangnya, para finalis dari 34 provinsi yang telah terpilih diharapkan untuk dapat menggunakan kesempatan ini untuk menggali ilmu sebanyak-banyaknya, karena belum tentu kesempatan seperti ini bisa didapatkan di lain waktu,” ucap Putri K.Wardani sebagai Ketua Dewan Pembina YPI saat jumpa pers di kawasan Jakarta, Jumat, 12 Februari 2016 dikutip dari vemale.

 

Dalam kesempatan yang sama, Anindya Kusuma Puteri (Puteri Indonesia 2015) mengatakan bahwa dirinya sangat bangga dan bersyukur bisa terpilih menjadi Puteri Indonesia. Ia mengakui bahwa setelah terpilih menjadi Puteri Indonesia 2015, ia memiliki banyak kesempatan untuk mengembangkan dirinya, salah satunya adalah kesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang internasional.

 

“Selama satu minggu ke depan, sebelum malam Grand Final Puteri Indonesia pada 19 Februari yang akan datang, para finalis harus belajar dengan matang. Tetap fokus, tapi harus tetap ingat bahwa yang terpenting bukan hanya kompetisinya, tapi juga kesempatan untuk bertemu dan berbagi bersama saudara dari seluruh Indonesia yang menjadi perwakilan daerahnya,” ucap Anindya saat memberikan pesannya untuk para finalis Puteri Indonesia 2016 dikutip dari vemale.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Merawat Gigi Bayi Agar Tetap Sehat

Setelah berminggu-minggu mungkin Bunda melihat si kecil rewel.