Kita semua pasti tahu bahwa telur adalah salah satu makanan yang sehat dan baik untuk tubuh. Hal ini karena, telur kaya akan mineral, vitamin, lemak, dan juga protein. Sehingga, jika kamu dalam proses menurunkan berat badan, maka telur adalah makanan wajib yang harus kamu masukkan dalam menu diet kamu. Walaupun telur akan membantu proses penurunan berat badan kamu. Tetapi ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mempercepat proses penurunan berat badan kamu menggunakan telur. Nah, buat kamu yang belum tahu dan juga penasaran apa sih cara yang bisa dilakukan untuk mempercepat proses penurunan berat badan menggunakan telur? Yuk kita lihat sekarang kombinasi telur yang akan membantu menurunkan berat badan dalam waktu yang cepat, antara lain :
-
Telur + Oatmeal
Mungkin kamu masih asing mendengar telur dan oatmeal akan membantu mempercepat proses penurunan berat badan. Tetapi hal ini memang benar adanya. Hal ini karena oatmeal akan membantu mencerna makanan secara perlahan dan juga memicu pelepasanasam pencernaan yang menekan nafsu makan kamu dan meningkatkan pembakaran klalori. Dan jika kamu mencampurnya dengan telur, maka dapat meningkatkan metabolisme tubuh kamu. Jika kamu penasaran, kamu bisa mencobanya sekarang juga dirumah sebagai menu diet kamu.
-
Telur + Bayam
Kamu pasti sering mengonsumsi bayam dalam proses penurunan berat badan. Akan tetapi mencampur bayam dengan telur pasti kamu belum pernah melakukannya. Satu cangkir bayam hanya mengandung tujuh kalori. Sehingga, dengan menambahkan bayam dengan telur, akan menambah banyak nutrisi tanpa kalori yang tidak kamu inginkan. Perpaduan ini kaya akan zat besi, sehingga akan meningkatkan kekuatan dan metabolisme tubuh kamu. jadi, dengan membuat omelet telur dan bayam selain akan membuat kamu kenyang juga akan memberikan banyak nutrisi yang kamu butuhkan.
-
Telur + Minyak Kelapa
Sementara mentega dan minyak lainnya menambahkan kalori ketelur dadar kamu yang lezat, minyak kelapa justru akan membantu menurunkan berat badan dengan meningkatkan metabolisme dalam tubuh kamu hingga lima persen. Sebuah penelitian yang dilakukan pada 30 peserta menunjukkan bahwa mereka kehilangan 1,1 inci dari pinggang mereka setelah minum dua sendok makan minyak kelapa setiap hari selama sebulan. Jadi, lain kali jangan gunakan mentega dan masak omelet kamu dengan minyak kelapa.
Inilah beberapa kombinasi telur yang akan membantu kamu menurunkan berat badan lebih cepat. Jadi, mulai sekarang jika kamu sedang dalam proses penurunan berat badan, kamu bisa memasukkan makanan ini dalam menu diet kamu. dengan begitu kamu akan mendapatkan tubuh yang ideal lebih cepat.
Facebook Comments