Idul Fitri adalah Hari Raya yang sangat ditunggu oleh umat Muslim, karena di hari inilah umat Muslim akan berkumpul dan bersilaturahmi. Hari Raya tiba, semua umat berbahagia, karena selain berkumpul dengan keluarga tercinta mereka juga dimanjakan dengan hidangan-hidangan yang lezat. Selain itu, banyak orang yang mendapatkan rejeki berupa THR (Tunjangan Hari Raya).
Dibalik perayaan yang penuh sukacita ini, ternyata ada juga yang pusing dan dilanda kebingungan, terutama ibu-ibu. Bagaimana tidak pusing, di tengah kesibukan menyiapkan diri untuk menyambut Idul Fitri mereka justru ditinggal mudik oleh ART (Asisten Rumah Tangga). Kebayang ngga pusingnya?
Kondisi inilah yang membuat permintaan pembantu infal mengalami pengingkatan selama Idul Fitri. Walaupun penuh resiko, banyak orang yang memilih untuk memperkerjakan ART Infal ini selama Idul Fitri.
ART Infal sendiri adalah ART pengganti sementara yang dibutuhkan untuk menggantikan ART Reguler yang mudik saat Idul Fitri. Keberadaan ART Infal inis angatlah penting, terlebih jika Anda terbiasa menggelar acara di rumah Anda saat idul Fitri tiba. Keberadaan ART Infal ini tentu penting untuk membantu menyiapkan kebutuhan saat idul Fitri dan menjaga kebersihan rumah.
Walaupun mendapat bayaran cukup tinggi, mendapatkan ART Infal selama Idul Fitri ternyata tidaklah mudah. Ada beberapa kiat yang harus dilakukan untuk mendapatkan ART Infal ini, diantaranya :
- Mencarinya Dari Jauhari Sebelumnya
Menemukan ART regular saja tidaklah mudah, Anda harus mengecek latar belakang orang tersebut maupun yayasan penyalurnya, terlebih menemukan ART Infal yang hanya bekerja saat Idul Fitri. Pasalnya, walaupun menerima gaji cukup tinggi, tidak semua mau bekerja sebagai ART Infal.
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memastikan tanggal mudik dari ART Reguler Anda. Setelah memastikan tanggal mudik dari ART Reguler, saatnya menunjungi yayasan penyalur terpercaya untuk menemukan ART Infal. Pastikan Anda meminta beberapa kandidat dan cek latar belakang dari masing-masing kandidat, jangan sampai salah pilih.
- Menghubungi Penyalur atau Sumber Terpercaya
Untuk mendapatkan ART Infal, Anda bisa menemukannya melalui sumber atau penyalut terpercaya. Misalnya saja, tidak masalah menerima ART Infal yang berasal dari rekomendasis saudara Anda.
Jika memang tidak ada saudara yang memiliki rekomendasi, Anda bisa meminta bantuan penyalur terpercaya. Pastikan jasa penyalur ini memiliki badan hukum terpercaya agar bisa bertanggung jawab nantinya jika terjadi sesuatu.
- Mengetahui Kebutuhan Anda
Sebelum memilih ART Infal, Anda harus mengetahui kebutuhan Anda, pasalnya ada beberapa jenis ART Infal, misalnya ART Infal yang membantu urusan rumah tangga atau Art yang memiliki tugas untuk membantu merawat anak-anak (baby sitter). Pertimbangkan kedua hal ini, akrena keduanya sama sama merogoh biaya yang tidak murah. Jadi, cobalah pertimbangkan dengan bijak, karena pengeluaran saat Idul Fitri tiba juga banyak. Sebut saja pengeluaran untuk membeli keperluan Idul Fitri, THR, biaya mudik, dan keperluan lainnya.
- Pertimbangkan Budget
Momen Idul Fitri yang datang setahun sekali ini dimanfaatkan oleh beberapa orang untuk mencari rejeki. Rela tak berkumpul dengan keluarga demi menjadi ART Infal, inilah alasan dibalik tingginya gaji ART Infal.
Untuk itulah Anda perlu mengetahui berapa kisaran gaji untuk ART Indal ini. Anda bisa menemukannya melalui website atau orang terdekat yang pernah menggunakan jasa ART Infal ini.
Itulah beberapa kiat untuk menemukan ART Infal selama Idul Fitri. Masih ada beberapa kiat lainnya yang dapat Anda baca di bagian ke dua.
Baca Juga :
Facebook Comments