Fashion menjadi dunia yang terus menerus berkembang. Hal ini terbukti dengan fashion yang terus berubah setiap musimnya. Tidak heran jika dunia fashion menjadi dunia yang tak pernah ada matinya. Untuk para pecinta fashion di dunia, maka tentu sudah tidak asing dengan berbagai macam istilah fashion yang kerap dipakai oleh para desainer kelas internasional ketika luncurkan koleksi mereka misalnya saja summer/spring, winter/fall dan lainnya.
Namun ternyata tidak hanya itu saja, istilah fashion ternyata ada banyak dan kadang membingungkan untuk yang masih awam dengan dunia fashion. Berikut ini beberapa istilah fashion yang kerap digunakan dan perlu kamu tahu:
1. Haute Couture
Istilah Haute Couture berasal dari bahasa Perancis dengan makna high dressmaking yakni pembuatan busana dengan tingkat tinggi. Di bidang fashion, istilah Haute Couture mengacu untuk busana yang eksklusif dimana dirancang untuk ukuran tertentu. Umumnya Haute Couture memakai bahan pilihan dengan kualitas yang tinggi serta mewah. Selain itu dari segi teknik penjahitannya juga butuh keahlian yang khusus dan ketelitian sehingga butuh waktu yang tak sebentar dalam menyelesaikannya.
2. Ready to wear
Jika Haute Couture butuh waktu lama dalam pengerjaannya, maka berbeda dengan koleksi fashion Ready to wear. Istilah Ready to wear mengacu untuk busana yang siap pakai. Koleksi Ready to wear umumnya diproduksi dengan masal menggunakan ukuran yang standar. Dengan penggunaan pada pola standar, teknik pembuatan lebih cepat hingga memakai peralatan pabrik maka biaya produksi busana Ready to wear pun juga lebih rendah. Mayoritas rumah mode memang mengeluarkan koleksi lini busana Ready to wear misal saja Louis Vuitton, Valentino dan masih banyak lagi.
3. Capsule Collection
Mungkin istilah Capsule Collection ini berhubungan dengan adanya time capsule. Untuk ini lini Capsule Collection mengacu fashion item yang dapat dipakai di berbagai musim sehingga modelnya tidak pernah out of fashion. Beberapa contoh Capsule Collection misalnya rok, celana hingga jaket dengan padu padan yang mudah dengan berbagai fashion item lain. Rumah mode Paul & Joe misalnya, mengeluarkan fashion item blouse, jaket hingga scarf untuk lini Capsule Collection.
4. Resort Wear
Resort Wear sebetulnya memang ditujukan untuk penggunaan di resort. Banyak juga yang menyebut Resort Wear dengan cruise wear. Koleksi Resort Wear diluncurkan bagi pecinta fashion dengan target kalangan menengah ke atas yang umum pergi berliburan di musim dingin ke lokasi yang lebih hangat. Tidak heran jika Resort Wear kerapkali mirip dengan busana untuk musim panas dengan bahan tipis atau pakaian renang. Contoh koleksi Resort Wear misalnya dari brand Chloe yang dipengaruhi dari karya arsitektur dari Charles-Edouard Jeanneret-Gris dimana proporsinya berbahan sheer.
5. Streetwear
Streetwear kerapkali disebut juga dengan street fashion. Style dari koleksi Streetwear biasanya berakar dari budaya skate dan surfing di West Coast yang akhirnya berkembang sampai mencakup fashion hip hop, street fashion Jepang hingga Haute couture pada fashion yang modern. Untuk brand Streetwear ternama yang sudah sangat dikenal di dunia misalnya A Bathing Ape yang mengeluarkan busana untuk pria dan wanita. Ada juga Neighborhood dengan style terpengaruh motorcycle lifestyle.
Baca Juga 5 Inspirasi Tren Fashion 2017 Langsung Dari Para Selebritis Dunia
Facebook Comments