Siapa sih wanita yang tidak ingin memiliki wajah yang cerah dan juga bersinar. Dengan memiliki wajah seperti ini akan membuat kamu tampil lebih percaya diri. Apalagi jika kamu harus menghadiri acara yang penting.
Biasanya, masalah mingkaran hitam dimata disebabakan karena kecapekan, penggunaan kosmetik yang tidak tepat, dan bisa juga karena kurang tidur. Apalagi jika besok kita memiliki acara yang penting, biasanya malamnya kita akan suilit tidur. Sudah badan lelah karena kesibukan dikantor ditambah tidur yang kurang pasti akan membuat kamu seperti mata panda.
Kamu pasti tidak mau kan jika masalah ini sampai membuat hari kamu yang penting menjadi berantakan. Jadi, sebaiknya kamu segera mengatasinya dengan cara yang tepat. Walaupun bnayak produk kosmetik yang katanya bisa mengatasi masalah ini, tetapi akan lebih baik jika kamu menggunakan bahan yang alami. Karena produk kosmetik biasanya mengandung bahan kimia yang hanya akan menambah masalah pada kulit kamu.
Dan kamu tidak perlu khawatir, karena kami akan memberikan tips alami yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi masalah lingkaran hitam pada mata. Tetapi sebelum itu, kamu harus melakukan beberapa hal ini untuk mencegah terjadinya masalah ini pada mata kamu.
- Pastikan kamu tidur dengan cukup setiap hari. Sesibuk apapun kamu, kamu harus tidur sekitar 7- 8 jam dalam sehari.
- Tambahkan vitamin B6 dan B12, dan kalsium dalam makanan kamu sehari-hari.
- Selalu terhidrasi saat kamu sibuk bekerja. Jadi, jangan pernah lupa minum air. Dengan menjaga tubuh kamu tetap terhidtasi maka akan membuat lingkaran hitam menjauh dari mata kamu.
- Menghindari merokok dan minum alkohol
Nah, sekarang kamu juga harus tahu, apa saja bahan alami yang bisa membantu kamu mengatasi lingkaran hitam pada mata.
-
Kentang
Bhan alami pertama yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi masalah lingkaran hitam pada mata adalah kentang. Kamu bisa menggunakannya dengan cara diiris tipis atau menghaluskannya. Setelah itu, kamu bisa mengaplikasikan bahan alami ini pada area yang bermasalah.
-
Mentimun
Selain kentang, bahan alami lain yang akan sangat membantu mengatasi lingkaran hitam adalah mentimun. Karena kandungan airnya yang banyak, sehingga mentimun dapat membantu menghidrasi kulit kamu. Kamu hanya perlu mengahluskan atau mengirisnya tipis, lalu aplikasikan pada area mata kamu. Dan cara ini akan membantu kamu mencerahkan kulit disekitar mata.
-
Air Mawar
Air mawar juga menjadi bahan alami terbaik yang akan membantu kamu. kamu hanya perlu mencelupkan kapas pada air mawar lalu gunakan untuk mengompres mata kamu. Biarkan sekitar 10 menit, lalu bersihkan. Dan kamu bisa mengulanginya beberapa kali untuk mendapatkan hasil yang efektif.
Facebook Comments