Parfum merupakan salah satu item penting bagi setiap orang, baik pria maupun wanita. Parfum akan membuat tubuh menjadi wangi sehingga seseorang akan lebih percaya diri karena tidak perlu khawatir dengan bau badan meski sedang berkeringat. Sama seperti jenis kosmetik lainnya, parfum juga memiliki banyak macamnya. Tahukah kamu ternyata ada beberapa aroma parfum yang paling banyak disukai pria dan akan membuat pria betah didekatmu.
Menurut beberapa penelitian, aroma parfum yang tepat mampu mengubah mood seseorang yang awalnya bosan atau bad mood lalu menjadi bahagia, selain itu dengan menggunakan parfum yang tepat kamu akan menjadi wanita yang lebih menarik di mata pria. Nah inilah empat aroma yang disukai pria dan akan membuat pria betah dekat-dekat denganmu seperti yang dikutip dari vemale.com.
- Aroma pertama yang akan menarik perhatian pria adalah wangi vanilla Ladies. Parfum dengan aroma ini diyakini mengandung zat afrodisiak alami. Zat ini merupakan jenis zat yang dapat meningkatkan gairah. Aroma manis yang ditimbulkan oleh vanilla dapat menimbulkan efek kesenangan atau euforia. Euforia inilah yang nantinya meningkatkan mood.
- Next, para pria ternyata suka dengan wanita yang mengenakan parfum beraroma citrus atau jeruk. Mayoritas wanita yang memakai parfum ini dikatakan sebagai wanita yang penuh semangat dan selalu ceria. Aroma ini ternyata mampu membangun mood baik dan membuat para pria merasa bahagia saat mencium aroma jeruk dari teman wanita mereka.
- Tak cuma aroma yang ceria saja, ada juga aroma lembut yang mampu menarik perhatian pria. Aroma bunga lili juga membuat sebagian pria ingin selalu berdekatan dengan wanita. Aroma lembut dari bunga lili ternyata juga menstimulasi otak dan menimbulkan mood yang baik.
- Tak banyak yang tahu kalau ada pria yang suka dengan bau yang manis. Aroma parfum manis seperti donat akan mampu membuat pria merasa nyaman berdekatan dengan wanita.
Nah itulah beberapa aroma parfum yang direkomendasikan dan disukai banyak pria. Jangan salah pilih parfum ladies, karena beberapa parfum memiliki aroma yang dapat membuat orang disekitar merasa terganggu apalagi jika sedang dalam kendaraan umum, parfum yang bau dapat membuat mual dan enek.
Facebook Comments