Kamu mungkin berhenti berjerawat. Ya, sebenarnya bisa terjadi seperti itu jika membersihkan wajah berlebihan (terutama bagi mereka rentan terhadap jerawat). Usaha yang kamu lakukan untuk memerangi bakteri dengan sabun benar-benar dapat mengelupas kulit wajah kamu, menyebabkannya memproduksi lebih banyak minyak. Minyak wajah lebih menyeimbangkan – membersihkan sekaligus melembabkan tanpa menyebabkan iritasi.
Akhirnya, kamu mungkin tidak perlu pelembab sama sekali. Salah satu hal terbaik tentang minyak wajah (atau air mawar, dll) adalah sifat hidrasinya. Seiring waktu, kulit kamu akan menyesuaikan, Kamu mungkin dapat berhenti menggunakan pelembab Kamu sama sekali (hanya jangan lupa untuk memakai SPF).
Kamu bisa membuang remover makeup milikmu. Yap, minyak wajah adalah cara tercepat dan paling lembut untuk menghilangkan produk residu yang tertinggal di wajah, apakah itu eyeliner hitam gelap atau noda merah dibibir. Cukup oleskan minyak dan hapus makeup kamu.
Ingatlah, bahwa tekstur kulit kamu bisa berubah. Pengelupasan kulit wajah itu penting. Ketika kamu berhenti mencuci wajah dengan sabun, lapisan sel kulit mati mulai membangun di permukaan. Jika kamu beralih ke minyak wajah, kamu perlu melakukan pengelupasan dua kali per minggu.
Teman-temanmu akan memuji karena kulit wajahmu yang lembap. Minyak wajah – yang mengandung antioksidan dan vitamin dan memiliki sifat anti-inflamasi – akan membantu mengembalikan tingkat kelembaban wajah kamu. Halo cantik.
Tapi, perlu waktu tambahan sekitar lima sampai sepuluh menit untuk membersihkan wajah kamu. Ketika mengaplikasikan minyak, kamu perlu memastikan kulitmu benar-benar jenuh untuk hasil yang maksimal. Setelah memijat kulit wajah, biarkan sampai sepuluh menit, untuk membersihkan pori-pori sampai ke dalam.
Kamu harus memberi waktu untuk kulit kamu beberapa minggu untuk menyesuaikan. Coba dulu sedikit sebelum beralih ke minyak lainnya, terutama jika kamu memiliki kulit sensitif. Dan bersabarlah. Kamu harus memberikan waktu untuk kulit mendetoksifikasi dan menyesuaikan diri dengan produk baru.
Facebook Comments