Memiliki wajah yang tirus ala artis hollywood memang dambaan semua orang. Walaupun khayalannya agak ketinggian tidak apa-apa. Sekarang ini tidak ada yang tidak bisa diwujudkan dengan make up. Kamu bisa mendapatrkan pipi yang tirus seperti artis hollywood dalam waktu yang instan. Untuk mendpatkan pipi yang tirus kamu harus bisa melakukan teknik contouring. Mungkin hanya beberapa orang saja yang ahli dalam melakukan hal ini. karena contouring wajah membutuhkan banyak step yang memerlukan ketelitian dan juga kesabaran. Bahkan jika kamu sampai salah mewlakukan contouring, bukannya membuat kamu tirus malah akan membuat make up kamu berantakan atau aneh. Tetapi jika kamu ingin melakukan contouring, ini ada beberapa angkah mudah yang bisa kamu ikuti. Inilah beberapa langkah mudah contouring untuk mendapatkan pipi yang tirus, antara lain :
-
Pemetaan Wajah
Lagkah mudah pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan pipi yang tirus adalah dengan melakukan pemetaan wajah. Karena bentuk tulang wajah masing-masing orang berbeda, maka spot yang perlu di contour juga berbeda. Dengan melakukan langkah ini akan membuat kamu mudah dalam menonjolkan bentyk dari tulang wajah. Jika kamu memiliki bentuk wajah yang oval, maka spot yang perlu di contour dalah kedua sisi dahi pada bagian bawah tulang pipi kamu. Dan untuk kamu yang memiliki wajah berbentk hati, spot yang perlu contour adalah sepanjang garis rambut dibagian bawah dagu, dan dibawah tulang pipi.
-
Memilih Dasar Riasan dan Contour
Langkah mudah selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan pipi yang tirus adalah dengan memilih dasar riasan dan juga contour. Untuk mendapatkan hasil contour yang sempurna, kamu memerukan foundation cream sesuai dengan warna kulit kamu dan dan foundation cream satu shade lebih gelap dari warna kulit untuk melakukan contouring. Selanjutnya kamu hanya perlu mengaplikasikan primer dan juga foundation seperti biasanya. Jika sudah, kamu bisa melanjutkannya dengan melakukan contouring, aplikasikan contour menggunakan contour brush.
-
Blending
Langkah mudah selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan pipi yang tirus adalah melakukan blending. Untuk mendapatkan hasil akhir yang sempurna, kamu harus melakukan blending dengan tepat. Agar hasilnya menyatu dan juga aami, kamu bisa menggunakan aplikator yang tepat. Kamu bisa menggunakan oval brush, kuas, atau beauty blender. Untuk besar kecilnya kamu bisa menentukannya dengan area contouring yang kamu lakukan.
Jika sudah melakukan beberapa tahapa ini, selanjutnya kamu bisa mengaolikasikan bedak secara tips menggunakan kuas bedak. Hasil akhir yang kamu dapatkan pasti kan sempurna jika kamu melakukan beberapa cara ini. jadi, mendapatkan pipi yang tirus secara instan bukanlah hal yang mustahil kan.
Facebook Comments