Setelah cat kuku atau lebih dikenal dengan nama nail art menjadi populer beberapa tahun terakhir, kini muncul tren baru yang banyak disukai wanita dan mampu membuat penampilan semakin cantik, kece dan gaul tentunya, penasaran apa itu, yaps benar tren baru yang mulai populer adalah kuku palsu yang bisa kamu gunakan untuk menambah daya tarik pada penampilannmu.
Kuku palsu ini sangat cepat menguasai dunia fashion, bagaimana tidak dengan banyak wanita yang menyukai kuku palsu karena lebih menarik. Banyak wanita yang memakai kuku palsu dan menghiasnya dengan tambahan pernak-pernik lucu.
Kuku palsu memiliki dua jenis yaitu yang pertama kuku palsu yang terbuat dari akrilik dan yang kedua terbuat dari gel dan dua jenis kuku palsu ini memiliki batas waktu penggunaan jadi tidak bisa seenaknya menggunakan kuku palsu ya ladies.
Wanita lebih banyak memilih kuku palsu jenis akrilik karena terbilang lebih murah dan menarik tapi sebenarnya apakah kuku palsu ini aman untuk digunakan ? nah sebenarnya penggunaan kuku palsu akrilik tidak berbahaya bagi kesehatan namun jika kamu tidak memperhatikan cara pasang atau kebersihan saat penggunaan kuku palsu akrilik ini bisa menyebabkan infeksi loh ladies apalagi jika kamu melakukan pemasangannya disalon karena alat disalon digunakan oleh semua orang yang menggunakan kuku palsu disalon.
Infeksi kuku biasanya terjadi karena kuku palsu akrilik yang terlalu panjang atau alat yang digunakan untuk memasang kuku tidak steril selain itu bahan-bahan yang terkandung dalam kuku akrilik berpotensi menimbulkan reaksi alergi pada beberapa orang sehingga bisa menyebabkan kemerahan hingga bengkak sekitar kuku.
Nah berikut ini tips memilih salon dan kuku palsu akrilik yang aman untuk digunakan:
- Pilihlah salon yang memiliki reputasi baik, dengan alat-alat yang bersih.
- Pastikan nail technician yang akan menangani kukumu menggunakan alat-alat yang steril. Jangan lupa juga pastikan ia mencuci tangan sebelum merapikan kukumu ya.
- Mintalah nail file (alat untuk menghaluskan ujung-ujung kuku dan membentuk kuku) yang baru karena nail file ini tidak dapat dibersihkan sehingga lebih aman jika kamu menggunakan yang baru atau membawa milikmu sendiri.
Meski dengan menggunakan kuku palsu kamu bisa merasa lebi pede dan penampilanmu semakin menarik kamu harus tetap ingat jika kuku palsu tidak bisa digunakan terus menerus dan berikan waktu untuk kuku menghirup udara bebas sekitar 2-3 bulan sekali. Nah jika kamu mengalami pembengkakan atau infeksi sebaiknya segera hubungi dokter ahli dan jangan angpat enteng. Semoga bermanfaat
Facebook Comments