Saat ini skin care atau produk kecantikan sudah seperti menjadi kebutuhan dasar. Kecantikan telah menjadi aset untuk menunjang banyak hal salah satunya adalah karir. Banyak sekali rangkaian skin care mulai dari sabun pencuci muka, toner, pelembap, masker, serum dan sebagainya. Bahkan saat ini sudah menjamur iklan-iklan produk skin care yang membuat ingin membelinya. Harga produk kecantikan tentunya beragam ada yang mahal atau murah. Meskipun begitu, jika kamu tidak pandai mengatur keuanganmu, gaji kamu bisa kamu habiskan hanya untuk membelinya. Berikut ini cara mengatur keuangan kamu yang sangat menyukai skin care.

1. Mengetahui total pendapatan kamu

Langkah pertama untuk mengelola keuangan kamu tentunya kamu harus tahu berapa pendapatan total kamu. Kamu harus menjumlahkan gaji bulanan kamu dan gaji pekerjaan sampingan kamu. Gaji kamu tentunya tidak boleh dihabiskan semuanya untuk membeli produk kecantikan. Kamu masih perlu makan, membayar uang sewa, investasi dan sebagainya. Setelah mengetahui total pendapatan gaji, kamu harus menguranginya dengan berbagai macam pengeluaran yang rutin dikeluarkan seperti biaya makan, transport, kos, pajak dan sebagainya sehingga diperoleh penghasilan bersih.

2. Menentukan jumlah anggaran belanja skin care

Jika perhitungan penghasilan bersih sudah kamu peroleh, maka tentukan jumlah anggaran yang akan kamu gunakan untuk membeli produk kecantikan. Dengan demikian, kamu bisa menyesuaikan perawatan yang akan kamu pilih atau lakukan.

3. Membeli produk yang dibutuhkan

Ada banyak jenis produk skin care namun tidak perlu semuanya kamu beli. Belilah saja yang kamu butuhkan seperti produk-produk dasar yaitu sabun pencuci muka, pelembap, toner, serum. Jika kamu terlalu banyak menggunakan rangkaian produk skin care maka wajah kamu juga akan berat dan justru akan menimbulkan masalah. Sebelum belanja online tau ke swalayan, buatlah daftar produk yang kamu butuhkan. Cek juga persediaan skin care kamu. Jika masih banyak jangan beli lagi. Ingat beli saja yang dibutuhkan supaya kamu tidak kalap.

4. Memanfaatkan diskon atau promo

Saat ini banyak toko yang menjual beragam produk skin care sehingga saling berlomba memberikan penawaran atau diskon. Misalnya situs belanja online kerap memberikan diskon pada saat tanggal cantik misalnya tanggal 12 Desember atau 11 November. Tapi ingat jangan mudah tergiur dengan promo pastikan kamu membeli produk yang cocok di kulit karena jika kulit kamu rusak maka kamu harus mengeluarkan biaya tambahan untuk memperbaiki kulit. Selain itu perhatikan tanggal kadaluarsa produk. Beberapa toko mengadakan diskon atau promo karena produk hampir mendekati masa kadaluwarsa. Jika kamu membeli produk karena ingin langsung dipakai dan dapat langsung habis sebelum masa kadaluwarsa maka kamu bisa membeli produk tersebut.

5. Tetapkan sistem keuangan kamu

Jika sistem keuangan kamu yang telah kamu buat membuat kamu nyaman dan telah membantu kamu menghemat pengeluaran maka terus jalankan sistem tersebut jangan sampai menambah alokasi dana yang digunakan untuk membeli skin care kecuali kamu memiliki sumber penghasilan yang lain sehingga dapat menambah pendapatan kamu selama sebulan.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/semua-yang-perlu-kamu-ketahui-tentang-night-skincare/

https://www.tampilcantik.com/5-manfaat-garam-untuk-skincare/

https://www.tampilcantik.com/aman-dan-nyaman-ini-tips-belanja-skincare-secara-online/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Mitos tentang Retinol yang Harus Anda Hentikan untuk Dipercaya

Ada rumor yang mengatakan bahwa retinol dapat merusak