Hari Raya Idul Fitri yang kita tunggu sebentar lagi, saatnya menyiapkan diri untuk menyambut hari besar ini. Ada yang sudah membeli baju baru?. Tak hanya itu, pasti Anda juga sudah dibuk membersihkan rumah, mendekorasi rumah, dan persiapan lainnya. Sejauh mana persiapan Anda menjelang Idul Fitri ini?
Salah satu persiapan yang tak boleh terlewat setiap perayaan Idul Fitri adalah menyiapkan hidangan dan camilan khas Idul Fitri. Ada yang sudah berencana untuk memasak opor, sambal goreng, rendang, dan hidangan khas lebaran lainnya? Atau Anda sudah mulai membuat kue kering seperti nastar, kastengel, putri salju, dan lainnya?
Hidangan dan kue khas Idul Fitri ini tidak hanya menjadi ciri khas saja, namun keberadaannya menjadi pelengkap untuk menghangatkan suasana dan menambah keakraban saat berkumpul dengan keluarga. Hidangan ini tentunya juga akan memanjakan lidah kita.
Banyak sekali hidangan yang menjadi ciri khas Idul Fitri dan biasanya saat Idul Fitri inilah semua makanan ini akan tersedia. Tapi, ada fakta yang menyebutkan bahwa pemborosan makanan cenderung terjadi saat Idul Fitri ini. Banyak makanan yang terbuangs aat Idul Fitri, karena seseorang masak terlalu berlebihan. Mari kita lebih memperhatikan apa yang kita konsumsi dan terapkan beebrapa kiat khusus untuk mengurangi sampah selama Idul Fitri, diantaranya:
Masak Secukupnya
Siapkan makanan secukupnya. Hitung anggota keluarga dan tamu yang akan makan. Jangan sampai memasak berlebihan. Untuk cadangan, berikan selisih satu porsi, misalnya saja ada 6 orang yang akan makan bersama, maka buatlah makanan sebanyak 7 porsi sebagai cadangan untuk yang akan menambah porsi makannya.
Berbagi Sisa Makanan
Jika memang masih ada makanan yang berlebih, tak ada salahnya untuk membagikan makanan ini kepada yang membutuhkan atau kepada tetangga. Dengan cara inilah insyaAllah kita akan mendapatkan pahala dan tetap merasakan esensi dari Idul Fitri itu sendiri, yakni berbagi.
Memasak Kembali Sisa Bahan Yang Ada
Saat memasak, tentu ada sisa bahan-bahan yang tidak ikut dimasak, misalnya saja sisa ayam, sisa kentang, dan sisa makanan lainnya. Untuk itu, Anda bisa memanfaatkan sisa makanan ini untuk dijadikan makanan lainnya, sehingga tidak ada sisa bahan makanan yang terbuang.
Hindari Menumpuk Makanan di Dalam Piring Anda
Saat Idul Fitri mungkin saja Anda akan bersilaturahmi dengan keluarga yang menawarkan makan secara prasmanan. Di sinilah Anda harus bersikap bijaksana untuk memilih makanan apa yang harus dikonsumsi. Jangan mengambil semua makanan dan menumpuknya di dalam satu piring. Lebih baik Anda makan dalam porsi kecil dan mengambil kembalis aat porsinya kurang.
Membuat Kompos Dari Sisa Makanan Yang Ada
Membuangs ampah ke tempat sampah sebenarnya tidak menyelesaikan masalah, karena sampah ini hanya akan berpindah saja dari rumah Anda ke tempat pembuangan sampah. Karena itulah, membuat kompos dari sisa makanan nampaknya menjadi solusi yang bijak. Buat kompos dari sisa makanan di dapur Anda. Kompos ini akan menjadi sumber nutrisi bagi tanah. Jika memang tidak ada lahan, Anda dapat memberikannya kepada yang menerapkan metode kompos ini. Dengan begitu, Anda dapat mempraktekkan konsumsi dan produksi berkelanjutan di rumah.
Idul Fitri sejatinya adalah tentang kegembiran dan cinra. Selain itu Idul Fitri menjadi momen untuk merenung atas kesalahan-kesalahan kita yang telah lalu dan momen untuk menjadi pribadi yang lebih baik, sehingga jangan sampai ada sampah yang menumpuk dan menghambat kebahagiaan kita.
Baca Juga :
Facebook Comments