Bertengkar adalah sesuatu yang wajar terjadi saat kalian menjalin hubungan dengan seseorang. Tetapi, bukan berarti kalian harus bertengkar setiap hari untuk masalah yang sebenarnya bukan masalah besar. Karena hal ini juga tidak akan baik untuk hubungan kalian. Karena sifat egois yang kalian miliki, kalian pasti hanya akan saling menyalahkan dan tidak mau kalah. Kamu akan mencari berbagai alasan agar kamu tidak bersalah dalam hal ini. Padahal, hal ini bukanlah sesuatu yang baik. Jika memang kamu salah, kamu harus mengakuinya, begitu juga dengan pasangan kamu. Tetapi, jika kamu tidak melakukan kesalahan, dan kamu terus dipojokkan, kamu tidak boleh diam saja. Jika kamu hanya dia, dia pikir kamu adalah orang yang bisa disalahkan untuk kesalahan yang tidak kamu perbuat. Jika kamu tidak bersalah dan kamu melakukan beberapa hal ini, berarti itu bukan salah kamu kok.yuk kita lihat, hal apa saja sih yang bisa kamu perbuat.
-
Pasangan Tidak Ingin Memperbaiki Dirinya
Saat bertengkar dengan pasangan, kalian pasti sama-sama dalam keadaan emosi, sehingga tidak bisa berpikir secara jernih. Tetapi setelah menenagkan diri, kamu pasti dapat berpikir dengan jernih. Sehingga kamu akan sadar jika ingin hubungan yang harmonis, kalian harus bersama-sama untuk memperbaiki diri. Tetapi jika kamu sudah melakukannya dengan sekuat tenaga tetapi pasangan kamu tidak melakukan hal yang sama. Hal ini hanya akan sia-sia. Hal ini hanya akan memperburuk hubungan kalian berdua.
-
Pasangan Langsung Menyalahkanmu
Pertengkaran dalam sebuah hubungan biasanya tidak hanya disebabkan karena satu pihak saja, kedua belah pihak pasti memiliki andil dalam pertengkaran tersebut. Jika pasangan kamu adalah orang yang bijak dan dewasa, dia pasti akan mencari masalah dan menginstropeksi dirinya sendiri. Tetapi jika pasangan kamu langsung menyalahkan kamu dan menganggap kamu adalah orang yang menyebabkan masalah ini, berarti tidak ada gunanya kamu minta maaf kepada pasangan kamu.
-
Menyalahkan Kamu Untuk Kesalahannya
Menyalahkan pasangan secara sepihak tanpa mengetahui masalahnya itu adalah hal yang tidak boleh dilakukan. Apalagi jika pasangan kamu menyalahkan kamu padahal masalah ini terjadi karena kesalahan yang dia perbuat. Jika kamu memang merasa sudah berbuat yang terbaik, kamu harus membela diri kamu. jika dia masih bersikeras dan menyalahkan kamu, jangan pernah kamu meminta maaf untuk sesuatu yang bukan kesalahan kamu.
Jika kamu memang tidak bersalah, maka kamu tidak perlu minta maaf. Apalagi jika pasangan kamu bersikap seperti ini. Jika kamu terus mengalah dan terus minta maaf terlebih dahulu, maka lama-kelamaan pasangan kamu akan semakin tidak tahu jika dia itu salah.
Facebook Comments