Ada pepatah mengatakan “There is nothing that hot shower cannot heal”. Jika diartikan, kurang lebih peribahasa ini berati “tidak ada yang tidak dapat disembuhkan oleh mandi air hangat”. Memang sih, sensasi guyuran air hangat setelah melalui hari yang berat dan melelahkan begitu efektif. Rasanya energi yang hilang segera tergantikan dan segala stress dan penat ikut hilang terbasuh dalam guyuran air. Faktanya, kamu memang bisa memanfaatkan sesi mandimu untuk menyembuhkan penyakit-penyakit yang sering menggagumu setiap hari. Mau tau bagaimana caranya?
1. Membuka pori-pori
Sensasi tidak enak badan bisa juga disebabkan oleh pori-pori tersumbat atau peredaran darah tidak lancar. Mandi dengan air hangat yang diberi irisan jahe dan bubuk baking soda bisa membantu membuka pori-pori tubuh. Jika kamu merasa lebih berkeringat saat mandi, artinya efek jahe sudah bekerja untuk melancarkan pembuluh darahmu.
2. Menyembuhkan insomnia
Mandi air hangat sebelum tidur bisa jadi terapi relaksasi untuk kamu yang sering susah tidur. Tambahkan minyak astiri beraroma lavender dan chamomile untuk menambah efek relaksasi bagi tubuhmu. Untuk hasil yang lebih maksimal, bisa mencampurkan beberapa kantong teh chamomile dan bunga lavender kering ke dalam air mandi dan berendam selama beberapa menit.
3. Mencegah PMS
Mandi lavender bisa jadi perawatan efektif untuk mengusir badmood, sakit kepala dan masalah lain saat PMS. Kamu bisa mencampurka minyak astiri lavender atau bunga lavender kering dalam air mandimu dan bersantai di dalamnya selama beberapa menit. Agar mandi air hangat makin spesial, lakukan sambil mendengarkan musik yang lembut dan mengunyah coklat kesenanganmu.
4. Meringankan flu
Flu memang salah satu penyakit yang menyebalkan. Apalagi kalau harus berurusan dengan hidung yang mampet dan kepala pening. Mandi air hangat dengan campuran minyak eucalyptus dan daun mint segar yang dihancurkan bisa membantumu meringankan gejala flu. Selain itu, mandi dengan air suam-suam kuku dan campuran eucaliptus dan daun mint bisa juga meredakan sinus, alergi dan menetralkan demam.
5. Terbakar sinar matahari
bermain-main di pantai atau olahraga outdoor di hari yang cerah memang asyik. Tetapi kulit perih dan memerah karena sengatan sinar matahari sama sekali tidak asyik. Mentimun membantu mendinginkan kulit yang iritasi karena terbakar sinar matahari. Hancurkan mentimun dan ambil sarinya lalu campur dengan air hangat. Mandi seperti biasa lalu bubuhi dengan oatmeal dingin untuk mengurangi perihnya.
6. Menghilangkan stress dan gelisah
Aroma menyenangkan dari lavender dan mawar bisa menghilangkan gelisah dan stress karena tekanan hidup. Siapa bilang mandi kelopak mawar hanya dilakukan di saat-saat romantis saja. Kamu juga bisa mandi kelopak air mawar setelah menghadapi hari yang melelahkan. Tambahkan beberapa tetes minyak lavender agar efek relaksasinya lebih efektif.
Baca juga Sebenarnya Mandi itu Lebih Tepat di Pagi atau Malam Hari ya?
Facebook Comments