Hallo sista-sistaaaa cantiiiiiik^^

Ketemu lg sm aku, kali ini aku mau review body wash yang udah aku pake sejak beberapa bulan yang lalu, yaitu : Cussons Imperial Leather Body Wash Softly Softly With Rose Tea & Hydrolyzed Milk.
Karena aku udah punya tubenya, jadi aku sekarang tinggal beli refillnya aja. Aku beli refillnya di salah satu minimarket di kota aku.
By the way, Imperial Leather lagi ngasih promo, jadi dengan dengan membayar harga normal untuk kemasan 220 ml, dapet extra 180 ml free. Jadi total nettonya 400 ml dengan harga yang harus dibayar cuma sekitar Rp 17 rb-an, padahal klo beneran kemasan 400 ml harga normalnya sekitar Rp 25 rb-an lhooo. Murah bgt kan? Yes…lucky me.😁😁😁😁

Oke deh, biar ga berpanjang lebar lagi, kita langsung aja ke review produknya ya girls^^

PACKAGING

Seperti yang udah aku bilang tadi, karena aku udah punya tubenya dari pembelian pertama aku, jd skrg aku cuma perlu beli refillnya aja.
Packagingnya refillnya berbentuk pouch yang terbuat dari plastik yang cukup tebal. Dengan warna yang didominasi dengan warna pink dan putih. Warnanya memberi kesan feminin yang kuat dengan gambar Rose di bagian depan pouchnya.
Pouchnya sendiri berbentuk persegi panjang yang bisa didudukan bagian bawahnya, untuk mengeluarkan isinya cukup dengan menggunting bagian sudut atas sebelah kiri yang sudah tersedia “corong” di bagian dalam pouchnya.

Di bagian packagingnya terdapat detail produk yang cukup lengkap, mulai dari brand produk, varian, netto, klaim, petunjuk penggunaan, peringatan, ingredients, perusahaan yang memproduksi, contact perusahaan, dan nomor BPOM.

ISI DAN BAHAN

Tekstur body wash ini cenderung cair, lebih cair daripada body wash brand lain yang udah pernah aku coba sebelumnya, seperti Biore, Lifebuoy, Dove, dan Shinzu’i.
Aromanya lembut banget, wangi rosenya tercium namun tidak menyengat. Warna cairan body washnya sendiri lebih ke pink light gitu, pinknya hanya terlihat samar.

Untuk ingredientsnya, kalian bisa lihat detailnya di gambar di bawah ini ya say.^^

KLAIM DAN HASIL

Body wash ini mengklaim dapat membuat kulit menjadi lebih lembut dan halus serta menutrisi kulit dengan keharuman yang mewah.
Menurut aku, body wash ini sudah cukup mewakili klaimnya, setelah beberapa bulan aku pakai ini, lebih tepatnya sekitar 9 bulan. Dia memang mampu melembabkan kulit aku, kulit aku jg jadi lebih halus dan lembut karena kulit matinya lumayan terangkat. Aku pake body wash ini dengan sponge mandi, mungkin akan beda hasilnya kalau km mandinya cm pake tangan. Bagusnya lagi, untuk body wash yang mengklaim mampu melembutkan kulit, body wash ini ga licin seperti salah satu brand yang susah sekali dibilas hingga bersih, hasil akhirnya kulit terasa licin walaupun sudah dibilas berkali-kali, dan aku bukannya merasa lebih lembut atau halus malah merasa “kotor ” karena efek licinnya itu. But, Cussons Imperial Leather Body Wash Softly Softly With Rose Tea & Hydrolyzed Milk ini ga seperti itu, which’s aku suka banget.😍😍😍😍

Kalau dari segi wangi, memang pada saat mandi aroma tercium dan terasa segar, tapi sesudah mandi wanginya ga terlalu tercium di badan, cm samar-samar aja, malah hampir ga tercium setelah 1 jam pemakaian.

TINGKAT KEPUASAN

Kalau mau dikasih rate, aku bs kasih 85/100 untuk body wash dari Imperial Leather ini. Overall, aku cukup puas dengan body wash ini, bisa dibilang body wash ini adalah body wash terbaik dengan harga yang lebih terjangkau dibanding body wash brand lain, terutama saat mereka masih promo “free 180 ml” seperti sekarang. By the way, pertama kali aku beli body wash ini ya karena mereka lagi promo itu, dan sampe sekarang mereka masih promooo lho guys, msh free 180 ml dengan harga bayar 220 ml tapi km dapet yg kemasan 400 ml. Aku ga tau promonya sampe kapan, tapi promo ini udah berlaku sejak beberapa bulan lalu sampe sekarang. Kalau kalian ga percaya, coba aja check sendiri di minimarket terdekat, body wash ini harganya paling murah utk netto yg 400 ml, bandingin aja sm harga body wash lain dengan netto yg sama.😁😁😁😁

Likes :

* Menutrisi kulit dengan komposisi vitamin yang unik
* Membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut
* Sudah teruji secara klinis, jadi aman digunakan
* Aromanya lembut dan mewah
* Harganya sangat terjangkau dibanding dengan body wash lain dengan isi yg sama
* Mudah ditemukan secara offline dan online
* Busanya banyak
* Tersedia kemasan tube dan refill

Don’t Likes :

* Aromanya tidak bertahan lama
* Teksturnya cenderung cair, mudah tumpah

Repurchase? Iya dong, buktinya aku udah pake ini sejak 9 bulan yang lalu. Dan bakalan repurchase terus sampe batas waktu yang belum aku tau. Hehehehehe.😍😍😊😊😁😁

Sekian dulu review dari aku ya girls, sampe ketemu di review-review aku berikutnya. ^^

Product price: IDR 17.000

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Cussons Imperial Leather Body Wash
Average rating:  
 3 reviews
 by Winning
Repurchase?: Maybe

Liquid soap ini texturnya light dan licin banget, wanginya lembut dan lumayan tahan lama tanpa lotion. Beli ini karena sering ada promo buy 1 get 1. Busanya banyak tanpa dituang di puff pun banyak banget. Setelah mandi kulit bersih dan lembab. Variannya bermacam-macam sih, tapi overall suka semua all varian.

 by Dyah
Repurchase?: Yes

Awalnya saya beli ini karena buy 1 get 1 hehehe. Setelah dicoba, ternyata saya suka banget! Sabun ini tuh lembut, wangi, dan busanya cukup banyak. Tapi dia sama sekali nggak bikin kulit saya yang sensitif ini kering! Malah rasanya lembab lho meskipun nggak pakai lotion. Karena itu saya suka banget sabun ini. Wanginya juga bertahan sekitat sejam gitu di kulit setelah mandi. Harganya juga murah dan sering diskon pula.

 by Daeicha
Repurchase?: Yes

Aku juga make sabun ini karena waktu itu ada promo di indo----- harganya Cuma 10k, yang aku suka sih wangi nya bikin rilex tapi sayang banget ga bertahan lama, bikin kulit jadi lembab, warna nya yang soft pink cute banget, aku jarang pakai lotion (bisa dibilang cuma pas hangout doing) tapi selama pake sabun ini kulit aku ga kering, lembut juga :3 suka jadinya

Packaging rating
Product rating
Price rating
Summary
Repurchase? Yes

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

4 Produk Kecantikan Yang Bekerja Lebih Efektif Saat Dingin

Menyimpan produk skincare di dalam lemari es sebenarnya