Berenang merupakan salah satu olahraga yang digemari banyak orang. Saat berenag kita juga memerlukan baju yang nyaman. Sehingga kita bisa berenang dengan baik dan juga nyaman. Tetapi memilih baju renang terkadang juga agak sulit. Walaupun terlihat pas dan nyaman, giliran sudah dipakai ternyata tidak nyaman. Tetapi bukan berarti kamu tidak bisa menemukan baju renang yang tepat untuk badan kamu. nah, agar kamu pintar dalam memilih baju renang, mungkin kamu bisa mengikuti beberapa tips ini, yuk kita lihat sekarang.
-
Kenali Tipe Tubuh Kamu
Untuk mendapatkan baju renang yang tepat untuk kamu adalah dengan mengukur pinggul pada titik terluas, pinggang pada titik terkecil, dan payudara pada titik tertinggi.
- Bentuk apel: Jika pinggang kamu jauh lebih lebar dari pinggul, dan sama dengan atau hampir selebar payudara kamui.
- Lurus (juga dikenal sebagai penggaris atau bentuk pisang): Jika kamu kurus di sekitar, tanpa perbedaan yang signifikan antara pinggul, pinggang dan payudara kamu, kamu berbentuk lurus.
- Bentuk pir: Jika pinggul kamu jauh lebih lebar daripada pinggang dan payudara, berarti kamu berbentuk pir.
- Bentuk Jam Pasir: Jika payudara dan pinggul kamu memiliki lebar yang sama, namun pinggang kamu lebih kecil secara signifikan, kamu adalah jam pasir.
-
Mempersiapkan Diri Kamu
Saat kamu akan membeli baju renang, akan lebih baik jika kamu mempersiapkan diri kamu terlebih dahulu. Seperti mencukur bulu ketiak agar kamu tidak menjadi tontonan orang saat sedang mencobanya. Kamu juga harus menggunakan pakaian dalam, karena saat mencoba pakaian renang kamu juga harus tetap menjaga kebersihannya.
-
Memilih Toko Pakaian Renang yang Sesuai
Agar kamu mendapatkan pakaian renang yang tepat, maka kamu harus memilih toko pakaian renang yang sesuai. Ada toko yang memang mengkhususkan menjual segala kebutuhan untuk renang. Dengan begitu kamu bisa memilih jenis baju renag apa yang tepat buat kamu. Jika kamu sudah tahu baju renang yang tepat, maka kamu juga bisa membelinya secara online.
-
Memilih Warna dan Bahan
Jika kamu memilih pakaian renang, sebaikinya kamu memilih pakaian renang dengan warna dan bahan yang dapat menonjolkan keindahan bentuk tubuh yang kamu miliki dan dapat menyamarkan bentuk tubuh yang menurut kamu kurang oke. Dengan begitu kamu akan menjadi lebih nyaman saat menggunaknnya.
-
Memilih Potongan yang Tepat
Pilihlah pakain renang dengan potongan yang tepat sesuai dengan bentuk tubuh kamu. jika kamu memiliki kaki yang pendek dan badan yang lebih panjang, kamu bisa memilih bikini yang memiliki potongan tinggi. atau jika kamu memiliki payudara yang besar, kamu bisa menggunakan tali yang lebar agar tidak membuatnya terlihat lebih besar. Kamu harus pintar dalam memilih potongan pkaian renang yang akan kamu beli.
Facebook Comments