Kulit Wajah Berminyak

Memiliki kulit wajah berminyak memang gampang-gampang susah. Malah untuk sebagian besar orang, kulit berminyak dianggap sangat susah dan super merepotkan. Bagaimana tidak. Mulai dari perawatan, hingga ketika menggunakan makeup, kulit berminyak ini banyak sekali larangan dan pantangan yang harus dihindari. Salah-salah, bukan hanya wajah yang nampak mengilap meski sudah mengenakan riasan namun juga minyak pada wajah menyumbat pori-pori dan membuat jerawatan.

Kamu dengan karakter kulit wajah berminyak ini pun, rasanya sudah sangat hafal produk kecantikan dan makeup mana-mana saja yang katanya harus dihindari. Tapi tahu tidak, 4 produk kecantikan di bawah ini, rupanya aman-aman saja kok digunakan meski kulit wajah berminyak. Yuk intip dibawah ini.

1. Facial oil

Begitu mendengar kata oil di sebuah produk makeup, pasti yang terpikir pada kamu adalah “no no no!”. Padahal tak harus selalu begitu. Kadang, kulit wajah berminyak justru karena kulit wajah sendiri kekurangan minyak. Alias produksi minyak di wajah yang tidak seimbang. Untuk memastikan ini, memang cara paling tepat adalah memeriksakan diri ke dokter kulit. Tapi kamu bisa kok melihat bagaimana tekstur wajah ketika tengah “banjir” minyak. Apakah nampak dan terasa kering serta pecah-pecah, atau malah terlihat mengilap?

Bila yang pertama, maka bisa jadi wajah kamu sebenarnya tidak memproduksi minyak secara imbang.

2. Highlighter

Highligher memang memberikan kilau pada wajah. Yang mungkin untuk pemilik kulit wajah berminyak, merasa tak perlu lagi. Faktanya, highlighter memiliki kandungan yang malah bisa menutupi kilau yang tak diinginkan pada wajah. Dan mengganti dengan kilau yang lebih baik dari produk mereka. Keren kan? Hanya untuk kamu yang memiliki kulit berminyak, gunakan highlighter hanya pada bagaian atas tulang pipi. Bukan tepat pada tulang pipi, terlebih tidak pada dahi dan hidung.

Lebih baik pula, pilih highlighter dengan karakter yang cream sehingga lebih menyerap pada kulit. Bukannya dengan tekstur powder.

3. Moisturizer

Rasa lembab pada kulit yang dihasilkan oleh minyak pada wajah jauh sekali dari kelebaban yang diberikan oleh moisturizer. Dan sayangnya banyak yang menganggap mereka tak perlu lagi menggunakan moisturizer karena kulit yang memang sudah berminyak.

Penting untuk ditegaskan, apapun jenis kulit wajah kamu, penggunaan moisturizer tiap pagi dan malam tidak boleh ketinggalan ya. Proses tersebut memang tak salah lagi, sangatlah penting.

4. Cleansing oil

Percayalah, kulit wajah berminyak tak akan lebih berminyak lagi setelah menggunakan cleansing oil yang tepat. Hindari cleansing oil dengan bahan dasar alkohol karena bisa menyebabkan kulit kering. Selain itu, jangan ragu untuk menghapus sisa makeup, debu, dan kotoran dari wajah sebelum membersihkan wajah secara mendalam dengan face wash. Jadi, tak perlu lagi menghindari cleansing oil!

Baca juga Ucapkan ‘Selamat Tinggal Jerawat!’ Dengan 6 Trik Paling Tepat Atasi Kulit Wajah Berminyak

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Cara Alami Menghilangkan Bekas Kacamata di Hidung

Jika Anda sering memakai kacamata, Anda mungkin melihat