Beberapa wanita tidak senang dengan keberadaan bulu halus di area tangan atau kaki, mereka menganggap bulu di area kaki dan tangan sangat menganggu dan membuat kulit menjadi terlihat tidak mulus. Oleh karena itu beberapa wanita rajin mencukur bulu secara rutin agar kulit terus terlihat mulus.
Dengan kulit mulus bebas bulu wanita akan semakin percaya diri, namun tahukah kamu ternyata tanpa disadari wanita sering melakukan kesalahan saat mencukur. Jika kamu salah satu orang yyang rutin melakukan perawatan kulit agar bebas bulu maka kamu harus tau kesalahan yang tidak boleh dilakukan dan berbahaya ini.
Menggunakan Sabun
Beberapa orang menggunakan sabun mandi saat mencukur bulu halus di area kaki, tangan atau ketiak, cara ini dilakukan agar mencukur lebih mudah dan bulu tercukur hingga bersih. Namun ternyata sabun mandi tidak bisa menggantikan fungsi dari produk khusus yang diciptakan untuk tugas ini.
Produk khusus yang diciptakan untuk mencukur mampu melembutkan bulu dan mencegah iritasi akibat mencukur, namun jika kamu menggunakan sabun mandi, hal ini tidak dapat dikendalikan.
Mencukur Sebelum Mandi
Beberapa orang memilih waktu mencukur adalah sebelum mandi, agar sisa kotoran dapat dibersihkan saat mandi tapi tahukan kamu sebenarnya mencukur sebaiknya dilakukan setelah mandi karena mencukur dalam keadaan kulit yang basah setelah mandi akan membuat bulu menjadi halus saat dicukur sehingga bulu akan lebih mudah dicukur dan hasilnya akan lebih bersih.
Memberikan Tekanan Berlebihan
Dalam hal bercukur, mengurangi tekanan adalah cara terbaik untuk hasil yang sempurna. Semakin kamu menekankan cukuran ke kulit, semakin tidak rata permukaan kulit kamu dan semakin buruk hasilnya.
Facebook Comments