Ketika cuaca mulai lebih hangat, atau bahkan menjadi panas, umumnya orang ingin segera memangkas rambut dan memilih gaya rambut pendek. Tapi di musim panas 2021 kali ini, ada banyak pilihan selain rambut pendek loh. Mulai dari memilih warna fantasi sampai curtain bangs, kamu bisa mulai bereksperimen dengan gaya rambut berikut:

  1. Fantasy Colors 

Membuat rambut seringan mungkin, biasa menjadi aturan untuk tren di musim panas, tapi tren kali ini memungkinkan kamu untuk bereksperimen dengan warna cerah. Kamu bisa mewarnai rambut kamu dengan warna-warna fantasi seperti platinum, hot pink, galaxy, candy blue, peach, dan masih banyak lagi. 

  1. Wavy Shag

Jika kamu ingin melakukan satu perubahan saja dalam gaya rambut kamu, maka cobalah wavy shag. Buatlah agar rambut kamu bergelombang. Wavy shag memungkinkan kamu untuk menjaga rambut tetap ringan tanpa perawatan yang rumit, sehingga sempurna untuk musim panas. Gaya ini akan terlihat fantastis jika kamu memberikan highlight pada sepertiga dari bagian ujung rambut. Warna highlight tidak harus blonde, kamu bisa mencoba warna lain seperti lavender atau mungkin warna biru. 

  1. Pixie Cut

Hari-hari yang panas membuat orang siap untuk memangkas tuntas rambut mereka. Menurut seorang stylist, gaya pixie cut yang super pendek sampai pixie cut sedang, akan menjadi tren besar di musim ini. Menurutnya, orang-orang akan bersemangat untuk menampilkan warna pink platinum yang ikonik seperti Rihanna atau warna-warna tosca, teal, maupun aqua, untuk gaya pixie cut. 

  1. Square Bob Cut

Potongan bob dengan bentuk persegi yang ramping mungkin merupakan langkah pertama untuk menciptakan gaya musim panas. Rambut pendek terlihat cantik dan begitu banyak selebriti sudah mencoba gaya rambut bob pendek dalam beberapa bulan terakhir, jadi tidak heran jika gaya rambut ikonik ini bisa menjadi pilihan kami di musim panas. Jika kamu ingin terlihat makin ini. Jika kamu ingin gaya square bob cut makin hot, kamu bisa tambahkan poni di rambut kamu. 

  1. Big Chop

Musim panas adalah waktu yang tepat untuk melakukan banyak yang kamu inginkan. Jika kamu pernah memikirkan untuk memotong rambut kamu dengan gaya super pendek, inilah waktunya. Jadikan rambut kamu sebagai kanvas kosong dengan big chop. Gaya ekstrem ini sebenarnya adalah kesempatan untuk memperbaharui rambut kamu dan merawat rambut dan kulit kepala dengan lebih baik. Kamu bisa menutrisi rambut secara maksimal dan tetap tampil bold dengan big chop

  1. Soft Textures & Shape Waves

Terinspirasi dari gaya rambut tahun 70-an, bentuk gelombang yang lembut kembali trendi di musim panas kali ini. Mulai dari rambut panjang gaya bob asimetris, sampai gaya mullet, dapat kamu coba sekarang juga. Jika takut styling akan mempengaruhi kesehatan rambut, kamu perlu merawat ujung rambut kamu dengan serum perawatan tanpa bilas untuk menghilangkan kusut dan mempertahankan kelembapan.

  1. Curtain Bangs

Curtain bangs telah lama menjadi gaya rambut utama para wanita. Sekarang, poni ini lebih serbaguna dari sebelumnya dan benar-benar layak mendapat tempat dalam pilihan gaya rambut kamu di musim panas. Karena gaya poni tradisional bisa lebih sulit untuk dirawat dan ditata sendiri, maka curtain bangs hadir sebagai solusi. Dengan pinggiran yang lebih lembut, perawatannya menjadi lebih mudah. Selain itu, gaya pinggiran poni ini juga memungkinkan orang untuk membentuk wajah mereka. 

Baca Juga :

Ingin Rambut Tumbuh Lebih Cepat? Coba 7 Trik Berikut

5 Obat Alami yang Aman untuk Membuat Rambut Lebih Tebal dan Cepat Tumbuh

7 Kebiasaan Ini Bisa Merusak Rambut Kamu

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Tips Memilih Body Lotion Terbaik untuk Musim Dingin

Seiring bergantinya musim, rutinitas perawatan kulit Anda pun