Saat ini, kebanyakan orang tau bahwa nutrisi tertentu dapat membantu tubuh bekerja dengan lebih baik. Misalnya, tulang sehat membutuhkan kalsium dan vitamin D. Sementara, jantung membutuhkan ikan kaya asam lemak omega-3. Bagaimana dengan kulit sehat? Artikel ini akan menjawab pertanyaanmu mengenai nutrisi apa yang dibutuhkan untuk menyehatkan kulit.

 

acne1

 

Kadar gula darah berhubungan dengan kulit sehat.

 

Untuk meningkatkan kesehatan kulitmu, penting untuk menjaga kadar gula darah tetap normal. Beberapa makanan dapat meningkatkan kadar gula darah dengan sangat cepat. Sehingga, tubuh kamu mengeluarkan insulin dalam jumlah besar untuk menyerap gula tersebut.

 

 

Kue, granola bar, dan minuman manis meningkatkan kadar gula darah dengan cepat. Sehingga, insulin dalam jumlah besar berada di aliran darahmu. Sejumlah penelitian yang dilakukan menemukan hubungan antara insulin dengan jerawat. 43 remaja laki-laki, mengikuti pola makan dengan tingkat glisemi rendah dengan kadar karbohidrat tinggi. Hasilnya jerawatnya mereka berkurang drastis.

 

 

Dokter dari WebMD menyarankan untuk makan dengan porsi kecil lebih sering, dibandingkan makan dua atau tiga kali tapi dalam porsi yang sangat besar, guna mengendalikan kadar insulin. Lalu, makanlah banyak sayuran.

 

 

Produk turunan susu berpengaruh terhadap jerawat.

 

 

Ada beberapa teori, salah satunya dalam jurnal medis tahun 2008. Sebab susu mengandung komponen yang meningkatkan hormon testosteron yang menstimulasi kelenjar minyak pada kulit, sehingga menciptkan kondisi kondusif bagi pertumbuhan jerawat.

 

 

Protein dari terigu juga memengaruhi jerawatmu

 

 

Selain memicu pertumbuhan jerawat, gluten juga dapat merusak usus kecilmu, jika dikonsumsi terlalu banyak.

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

5 Cara Alami Menghilangkan Bekas Kacamata di Hidung

Jika Anda sering memakai kacamata, Anda mungkin melihat