Bagi para wanita, lemak cenderung lebih banyak menumpuk di area paha dan kaki. Terkadang hal ini bisa membuat wanita menjadi kurang percaya diri. Di sisi lain, menghilangkan lemak di bagian tertentu dari tubuh kita adalah sebuah mitos yang tidak hanya sulit, tapi mustahil untuk dilakukan. Jadi, sebenarnya tidak ada yang dapat kamu lakukan untuk mengurangi lemak di paha atau kaki kamu. 

Tapi, jangan menyerah dulu!

Jika kamu berhasil menurunkan berat badan, otomatis lemak di berbagai bagian tubuh akan berkurang, kok. Kamu bisa mengurangi lemak tubuh secara keseluruhan dengan menjaga pola makan sehat dan rutin berolahraga. Simak beberapa tips berikut untuk menghilangkan lemak tubuh (tentunya termasuk lemak di paha dan kaki kamu) :

  1. Perhatikan asupan garam harian kamu

Garam membuat tubuh kamu menahan kelebihan air, dan itu menyebabkan kamu menjadi kembung. Hal ini dapat memengaruhi seluruh tubuh, termasuk pinggul dan paha. Air cenderung mengikuti garam, jadi semakin banyak garam yang kamu makan, semakin banyak air yang disimpan, padahal harusnya air disaring oleh ginjal kamu. 

Sesuai rekomendasi,  rata-rata orang membutuhkan 1.500 mg natrium per hari (batas maksimal adalah 2.300 mg) —tetapi banyak dari kita yang mengonsumsi lebih dari itu. Cobalah untuk mengurangi asupan garam dengan membatasi makanan olahan, seperti saus, sayuran kaleng, dan camilan yang banyak mengandung natrium.

  1. Tambahkan elektrolit ke dalam menu makanan kamu

Elektrolit yang dimaksud di sini adalah elektrolit seperti kalsium, magnesium, dan kalium berlimpah yang bisa ditemukan di dalam banyak makanan sehat. Sumber elektrolit bisa kamu temukan di dalam sayuran hijau, yogurt, dan pisang.

Semakin banyak elektrolit yang kamu konsumsi, maka akan semakin sedikit garam yang dapat akan disimpan di dalam tubuh kamu. Pada akhirnya, ini akan membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh kamu tetap stabil, sehingga tubuh kamu dapat mudah membuang retensi air.

  1. Kurangi konsumsi karbohidrat

Ketika tubuh kamu mengubah karbohidrat menjadi glikogen, mereka akan disimpan bersama dengan air di dalam hati dan otot kamu. Artinya, semakin banyak karbohidrat yang kamu makan, semakin banyak air yang disimpan tubuh kamu. Itulah mengapa banyak orang cepat kehilangan berat badan ketika mereka mulai diet rendah karbohidrat. 

Sebainya, kamu mengonsumsi minimal 75 – 100 gram karbohidrat per hari. Tapi perlu dicatat bahwa beberapa orang mungkin membutuhkan lebih banyak karbohidrat, tergantung pada tinggi badan, berat badan, dan tingkat aktivitas mereka. 

  1. Minumlah kopi di pagi hari 

Apakah kamu pencinta kopi? Wah, kabar baik untuk kamu. Kopi memiliki efek diuretik yang sangat ringan, sehingga kopi dapat menstimulasi metabolisme dan meningkatkan kemampuan membakar lemak tubuh. Tapi, ingat, jangan mengonsumsi kopi secara berlebihan. Terlalu banyak minum kopi dapat menyebabkan crash yang justru dapat membuat kamu makan berlebihan di malam hari. Sebaiknya, kamu mengonsumsi tidak lebih dari 2 cangkir kopi dalam sehari.  

  1. Bawalah botol air minum ke mana pun kamu pergi

Ini mungkin cukup rumit untuk dilogika, tapi, fakta menyebutkan bahwa semakin sedikit air yang kamu minum, maka akan semakin banyak air yang tertahan di dalam tubuh kamu. Sebaliknya, meminum banyak air akan menghilangkan kelebihan garam dan cairan yang tidak dibutuhkan tubuh kamu, sehingga akan mengurangi kembung dan mengurangi berat badan juga.

Selain itu, air juga membantu menahan nafsu makan, karena dehidrasi yang dialami tubuh kamu sangat mirip dengan rasa lapar. Disarankan, kamu mengonsumsi 2 – 3 liter air per hari.

  1. Hindari Minuman Keras

Beberapa minuman keras, secara diam-diam dapat menambahkan lebih banyak kalori ke dalam asupan harian kamu. Mulai dari minuman bir ringan, minuman campuran, sampai alkohol dengan kadar yang tinggi, mereka semua dapat menambahkan setidaknya 100 – 110 kalori per minuman. Tanpa kamu sadari, berat badan kamu akan makin bertambah jika kamu sering mengonsumsi minuman keras.

  1. Olahraga

Mengurangi lemak di dalam tubuh tidak hanya didapatkan dari mengatur pola makna, tapi juga dari olahraga dan berbagai aktivitas fisik. Nah, latihan aerobik adalah cara menyenangkan untuk membuang kelebihan garam dan cairan dari dalam tubuh kamu. Lakukanlah aktivitas apa pun yang dapat meningkatkan detak jantung kamu menghabiskan kalori dan membakar lemak tubuh, termasuk lemak di pinggul dan paha kamu. 

Semakin tinggi pembakaran kalori yang kamu lakukan, semakin besar defisit kalori yang kamu alami, sehingga akan semakin besar pula kemungkinan kamu untuk menurunkan berat badan dan mengurangi lemak secara keseluruhan.

Baca Juga :

Tips Mudah Manfaatkan Air Jahe Untuk Bakar Lemak Paha dan Pinggul

5 Olahraga di Rumah Untuk Membakar Lemak Bagian Paha

4 Kesalahpahaman Terbesar Tentang Konsumsi Lemak yang Harus Kamu Pahami

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Lakukan Ini Jika Kacamata Anda Membuat Hidung Sakit

Anda mungkin telah menemukan kacamata yang tampak sempurna