Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat rambut tipis nampak lebih tebal, salah satunya dengan rajin melakukan blow dry pada rambut hingga nampak mengembang. Namun harus diakui, cara satu ini sungguh merepotkan. Terlebih bila harus dilakukan setiap hari. Belum lagi, membiarkan rambut terkena panas dari hair dryer bisa membuat rambut kering dan mudah rusak.
Lalu, bagaimana dong? Untuk membuat rambut tipis nampak lebih tebal, ada kok cara-cara yang lain yang bisa dipilih. Beberapa diantaranya kami rangkum dibawah ini ya.
1. Gunakan produk ringan untuk rambut
Saat ini ada banyak sekali produk perawatan maupun styling rambut dengan terkstur yang berat. Jenis produk dengan banyak sekali kandungan kimia pun menjadikan rambut lebih tipis lagi karena memberi kesan lepek. Selain itu, menggunakan produk dengan kandungan minyak pun bisa memicu rambut terlihat lebih tipis.
Ketika memilih produk perawatan rambut yang akan digunakan, sebaiknya pilih produk yang mampu memberikan volume pada rambut. Serta terbuat dari bahan alami.
2. Jangan biarkan rambut terlalu panjang
Rambut panjang memang cantik dan memberi kesan anggun. Namun untuk pemilik rambut dengan tekstur tipis, rambut yang terlalu panjang akan memberi kesan yang lebih tipis lagi. Untuk pemilik rambut jenis ini, panjang yang pas untuk rambu adalah medium atau pendek. Dan jangan lupa berikan layer untuk memberi kesan rambut lebih tebal.
3. Pilih produk yang melembabkan
Masih mengenai produk untuk rambut yang bisa digunakan, sebaiknya pilih shampoo, hingga kondisioner rambut yang mampu menambah kelembapan. Produk yang salah bisa menjadikan rambut nampak kering yang akhirnya memberi tampilan lebih tipis dan lepek pada rambut.
Produk yang mampu melembapkan rambut ini memberi kesan batang rambut lebih tebal, yang secara otomatif menjadikan rambut tipis nampak lebih tebal.
4. Styling yang tepat
Tak bisa dipungkiri, rambut tipis tak bisa jauh-jauh dari gaya styling yang tepat. Salah penataan, sudah nyaris bisa dipastikan rambut tipis akan terlihat lebih tipis lagi.
Ada beberapa gaya penataan rambut tipis yang bisa dipilih, seperti misalnya gaya crowning yakni gaya yang membuat rambut seakan menumpuk di atas kepala. Cara untuk menata gaya ini bisa dengan menggunakan jari tangan dan mengarahkan seluruh rambut di atas kepala. Mudah, dan cantik!
5. Poni!
Tak banyak yang menyangka sepertinya bila poni juga bisa memberikan kesan rambut tipis nampak lebih tebal. Untuk itu, sebaiknya pilih poni dengan model kedepan dan panjang persis di atas alis.
6. Belahan rambut
Setelah poni, yang penting untuk diperhatikan adalah arah belahan rambut. Untuk mengakali tampilan rambut tipis nampak lebih tebal bisa dengan membelah rambut ke sisi samping ketimbang tengah. Dengan cara ini rambut secara otomatis akan nampak lebih memiliki volume.
Facebook Comments