Apakah kamu tipe orang yang sulit bangun pagi? Wah, pasti kebiasaanmu dapat menghambat aktivitas, ya? Lalu apa yang biasa kamu lakukan supaya kamu bangun pagi? Meminta orang tua atau pasangan membangunkanmu? Atau memasang alarm?

Bagi kamu yang setiap hari selalu memasang alarm baik itu alarm di handphone, alarm jam digital maupun alarm analog, tentu kamu sudah sering kaget dan menjadi panik karena bunyi alarm yang kamu setting. Alarm yang seperti sirine yang menyebalkan justru akan mengganggu suasana hatimu di pagi hari. Para ahli setuju bahwa bunyi alarm keras yang kamu gunakan saat ini dapat meningkatkan kecemasan. Sebaliknya, suara-suara tertentu yang menyenangkan dan menenangkan, dapat mengurangi rasa pusing atau kepala terasa berat di pagi hari, sehingga kamu akan bangun lebih cepat tanpa rasa panik apalagi rasa kesal.

Tapi bagaimana jika ada solusi yang jauh lebih menarik daripada alarm suara?

Menurut sebuah studi di Australia baru-baru ini, alarm cahaya terbukti efektif dan lebih sehat bagi kamu yang sulit bangun pagi. Alarm cahaya akan membangunkan kamu secara bertahap, seperti yang dilakukan matahari pada nenek moyang kita sebelum alarm ditemukan dan dibutuhkan seperti saat ini. Apalagi jika kamu tinggal di kamar yang minim akses cahaya matahari, alarm ini akan menjadi jawaban dari doa kamu.

Berikut adalah rekomendasi alarm cahaya untuk kamu yang ingin bangun pagi tanpa panik :

  • Philips : SmartSleep Connected Sleep and Wake-Up Light Therapy Lamp
Philips Somneo Connected Sleep and Wake-up Light Therapy Lamp ...

Alarm cahaya dari Philips ini memiliki fitur pengaturan matahari terbenam untuk menidurkan kamu. Tentu saja alarm ini juga dibekali fitur pengaturan matahari terbit yang akan menyala secara bertahap untuk membangunkan kamu dengan lembut.

  • Casper : The Glow Light
Review: Casper Glow - Blog by John Beynon

Casper Glow Light secara bertahap akan meredup di malam hari untuk membantu kamu mendapatkan tidur yang berkualitas tinggi, serta akan mengisi ruangan kamu dengan cahaya lembut dan hangat di pagi hari layaknya sunrise cantik di pantai.

  • MOMA : Chirp Alarm Clock and Lamp
收藏到 Product

Bagi para kolektor seni di rumah, alarm cantik yang terbuat dari porselen dan marmer ini akan membangunkan kamu dengan simulasi sinar matahari secara bertahap, kemudian akan menghadirkan suara kicauan burung yang menenangkan ketika cahayanya terlalu lembut.

  • FitFort : Wake Up Light Sunrise Alarm Clock
Amazon.com: Wake Up Light Sunrise Alarm Clock, 7 Colors Bedside ...

Alarm yang satu ini sangat ideal untuk para kutu buku yang keranjingan membaca bahkan saat menjelang tidur sekalipun.  Fitur cahaya yang meredup secara bertahap  akan berguna di malam hari.

  • Titiroba : Sunrise Simulation Alarm Clock
Amazon.com: Wake Up Light,TITIROBA Sunrise Simulation Dual Alarms ...

Sunrise Simulation Alarm Clock dari Titiroba memiliki pengaturan sinar matahari yang menyala secara bertahap, sama seperti yang kamu harapkan dari alarm cahaya. Ditambah lagi, alarm ini memiliki fitur lima suara alam yang dapat kamu pilih. Salah satu di antaranya ada suara ombak pantai yang dijamin akan membuatmu good mood di pagi hari.

  • Hatch : Restore

Alarm yang satu ini memiliki banyak pengaturan tidur dan bangun yang dapat kamu tentukan sendiri. Termasuk warna cahaya, durasi cahaya, dan suara-suara yang kamu inginkan. Kamu bisa membuat pengaturan beragam untuk membantu bangun pagi dan tidur di malam hari.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/gawat-hobi-menunda-alarm-ternyata-punya-dampak-buruk-bagi-kesehatanmu/

https://www.tampilcantik.com/waspada-mata-tegang-dan-sakit-kepala-selama-self-quarantine-covid-19/

https://www.tampilcantik.com/belajar-di-rumah-membuat-anak-jadi-malas-bangun-pagi-simak-tips-membangunkan-anak-berikut-ini/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

6 Souvenir Pernikahan yang Penuh Perhatian dan Berkah untuk Membuat Tamu Anda Merasa Istimewa

Merencanakan dan melaksanakan pernikahan bisa terasa seperti menghadapi