Walaupun astrologi tidak dapat diuji dengan cara ilmiah apa pun, tapi astrologi dapat menjadi alat yang berguna untuk introspeksi. Banyak orang percaya pada astrologi (dan mungkin termasuk kamu). Setiap tanda zodiak dikategorikan sebagai salah satu dari empat elemen (api, tanah, udara, atau air). Seorang peramal menjelaskan hubungan yang unik antara zodiak dan masalah kulit, ditambah seorang dokter kulit menawarkan solusi terbaiknya untuk setiap masalah kulit. Berikut penjelasannya :
- API
Zodiak : Aries, Leo, Sagitarius
Masalah Kulit : Peradangan
Api adalah sebuah motivasi dan energi yang tidak ada hentinya. Dan jika kamu sedang merasa tertekan atau stres, efek samping untuk kulitmu dapat berupa kulit bernoda, meradang dan kulit merah atau ruam.
Bagaimana solusinya?
Temukan perawatan kulit dengan bahan-bahan yang menenangkan kulit, seperti mentimun misalnya. Jika peradangan yang kamu alami cenderung seperti jerawat, maka solusi jangka pendeknya adalah dengan menggunakan perawatan khusus kulit berjerawat seperti facial foam khusus jerawat, misalnya.
- BUMI

Zodiak : Taurus, Virgo, Capricorn
Masalah Kulit : Pori-pori Tersumbat
Jika kamu merasa tengah menggenggam sesuatu dengan erat dan lebih lama dari yang seharusnya (mungkin seperti kisah masa lalu atau benda material), kamu bisa memancarkan elemen bumi.
Tanda-tanda bumi lebih pragmatis. Bumi adalah sebuah pertahanan. Mereka ingin melabuhkan diri mereka di dunia fisik dan memiliki kualitas penimbunan. Hal ini berkaitan dengan kotoran yang menjadi nyaman dan tinggal di pori-pori kamu.
Solusinya : Kamu bisa mencari strip pori yang banyak dijual di pasaran, memakai scrub, atau alat lembut lainnya untuk mengangkat sel kulit mati. Pengangkatan sel kulit mati dapat mengurangi pori-pori yang tersumbat dengan memicu pergantian sel kulit.
- UDARA
.jpg)
Zodiak : Gemini, Libra, Aquarius
Masalah : Kulit Kering
Ketika agenda sosial menjadi sangat padat, kamu mungkin memadamkan getaran elemen udara. Tanda-tanda udara pada dasarnya bersifat sosial. Udara dapat membuat api menyala dan menciptakan gelombang di dalam air. Mereka selalu berpikir tentang bagaimana mereka dapat memberi bahan bakar pada orang lain dan mengangkat elemen lain. Kamu menjadi sosok yang banyak memberi. Hal ini dapat dikaitkan dengan kulit yang menjadi kering.
Solusi dari masalah ini adalah kamu harus menggunakan produk perawatan kulit yang mampu melembapkan kulit kamu setidaknya sekali sehari. Jaga agar kulit kamu selalu lembap.
- AIR

Zodiak : Cancer, Scorpio, Pisces
Masalah: Sensitivitas
Jika baru-baru ini kamu mengungkapkan belas kasihmu, mungkin dengan memberikan dukungan untuk teman, maka kamu bisa berenang dalam energi air. Tanda-tanda air berhubungan dengan intuisi, empati, dan kasih sayang. Energi air berhubungan dengan dunia pada umumnya. Sensitivitas dari elemen ini bisa berkesinambungan dengan kulit, sehingga kulit menjadi terlalu reaktif karena sensitif. Kulit cenderung mudah memerah.
Jika kamu mengalami hal ini, carilah produk berbasis mineral. Selalu persiapkan kulit kamu dengan pelembab yang baik untuk memperkuat penghalang kulit kamu. Pastikan untuk menghindari wewangian, pembersih abrasif, dan astringen yang keras.
Baca Juga :
https://www.tampilcantik.com/cara-menemukan-perawatan-yang-tepat-untuk-depresi/
https://www.tampilcantik.com/berbagai-jenis-topi-yang-akan-mengubahmu-menjadi-hat-person/
Facebook Comments