Kamu memiliki warna kulit yang gelap? Sudah bukan saatnya lagi untuk minder karena kulit gelap! Semua warna kulit itu cantik. Tinggal bagaimana kamu merawatnya. Cantik bukan berarti harus putih, kok. Kamu juga bisa tampil cantik dan menawan dengan kulit sawo matang. Untuk menyempurnakan make up, ada hal yang perlu kamu perhatikan, contohnya pemilihan warna lipstik.  

Berikut warna lipstik terbaik untuk wanita dengan kulit gelap :

  • Copper Brown

Copper Brown akan terlihat sangat menarik dan hot pada wanita berkulit gelap.  Warna coklat tembaga secara alami akan menyatu dengan warna kulit kamu.  Warna ini cocok untuk semua jenis gaun dan acara.

  • Red

Merah adalah warna lipstik favorit yang universal. Warna merah akan terlihat sama sexy dan menggoda pada wanita yang berkulit gelap. 

  • Rose Pink

Nuansa Rose Pink yang cerah adalah nuansa eksklusif untuk kulit kami.  Warna Coral Pink / Rose Pink yang sedikit lebih ringan dan creamy akan membuat kamu tampak fresh.

  • Taupe

Taupe akan sangat memukau dan sangat cocok untuk kamu yang berkulit gelap.  Menambahkan glitter ke lipstik Taupe akan membuat penampilanmu semakin glamor.

  • Magenta

Jangan bingung antara Rose Pink dan Magenta. Warna ini sama-sama cocok dengan warna kulit gelap Asia, Afrika gelap, dan Afrika-Amerika.

  • Fuchsia

Kamu yang berkulit gelap, bisa mencoba warna lipstik yang menakjubkan ini.  Kamu dapat menjelajahi semua corak warna ini mulai dari yang paling terang sampai yang paling gelap. Warna ini akan tampak cantik untuk kulit gelap.

  • Chocolate Brown

Chocolate Brown berbeda dengan Copper Brown.  Warna Copper Brown lebih ringan, sedangkan Chocolate Brown cenderung lebih gelap. Tentu warna ini akan tampak alami dan cantik untuk kulit eksotismu. Mungkin warna ini bisa menjadi warna nude yang cocok untuk kamu.

  • Peach

Sama seperti warna pink alami yang selalu dianggap sebagai warna eksklusif untuk wanita berkulit putih, ada satu warna yang umumnya digunakan oleh wanita berkulit gelap, yaitu adalah warna peach. Peach melengkapi penampilan kamu para wanita dengan kulit gelap untuk tampak fresh dan cute.

  • Bronze

Warna metalik ini adalah warna yang paling hot untuk kulit gelap.  Bronze akan terlihat mewah dan elegan. Kamu bisa memakai warna Bronze di siang hari dan malam hari. Warna ini cocok untuk acara meriah seperti pesta.

  • Nude

Apakah kamu ingin tetap terkesan lembut, sederhana, dan formal?  Apakah kamu masih ingin tampil layaknya diva dengan no make up make up? Warna nude adalah jawabannya. Kamu dapat memadukan berbagai warna untuk melengkapi shade nude.

Itulah beberapa warna lipstik yang cocok untuk wanita berkulit gelap. Jangan sampai kalian mengacaukan make up karena pemilihan warna lipstik yang salah. Kamu bisa menyesuaikan warna lipstik di atas dengan berbagai acara dam tentu dengan mood kamu.

Nah, dari 10 warna di atas manakah favoritmu?

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/bibir-suka-kering-saat-pakai-lipstick-matte-atasi-dengan-cara-ini/

https://www.tampilcantik.com/jangan-panik-lipstick-yang-patah-masih-bisa-dipakai-lagi-kok-inilah-beberapa-triknya/

https://www.tampilcantik.com/hati-hati-salah-memilih-warna-lipstick-baca-selengkapnya/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Trik Makeup Tetap Kece Walaupun Menggunakan Masker

Bagi Sebagian orang, merias wajah saat ini dianggap