Kalau ngomongin soal rutinitas agar terlihat cantik, tidur mungkin adalh hal paling dekat dengan air mancur awet muda. Tubuhmu memperbaiki dirinya sendiri dan menyembuhkan ketika kamu tertidur, dan itu mengacu kepada banyak keuntungan untuk penampilan kamu. Kuncinya adalah dengan tidur secukupnya, setidaknya 7-8 jam.
Kalau kamu hanya bisa tidur kurang dari 6 jam, ini akan berefek kepada penampilan kamu, kata Michael Breus, PhD, seorang spesialis tidur. Coba mulai dengan menambah 1 sampai tiga jam kepada waktu tidur kamu dan kamu akan melihat improvementnya sendiri. Teruskan, “Dan dalam 2 sampai tiga minggu, orang – orang akan menyadari bahwa kamu tidur lebih nyenyak dari penampilan kamu” Ujar Breus.
Berikut adalah manfaat mendapatkan waktu tidur yang cukup:
Mengurangi keriput
Kulit membuat kolagen baru ketika kamu tertidur, yang akan mencegah keriput. “itu adalah bagian dari perbaikannya” Kata Patricia Wexler, MD, seorang dokter kulit di New York. Semakin banyak kolagen, semakin mencegah keriput. Hanya tidur 5 jam dapat menimbulkan garis – garis keriput yang mungkin tidak akan ada jika kamu tidur 7 jam sehari. Ini juga akan membuat kulit lebih kering, dan membuat gari – garis tadi lebih terlihat, ujar Wexler.
Terlihat bersinar
Peredaran darah berjalan lebih lancer ketika kamu tertdiur yang berarti kamu akan terlihat lebih sehat ketika bangun. Kekurangan tidur akan membuat penamilanmu akan terlihat lebih buruk dan pucat. “Kurang tidur menyebabkan pengurangan jumlah darah yang mengalir di sekitar wajahmu” Ujar Breus, “kulitmu akan terlihat membosankan dan tidak akan memiliki pipi yang merona lagi”
Lebih cerah, dan mengurangi kantung mata
Kemungkinannnya adalah, kamu sudah memilik lingkaran hitam atau kantung mata di sekitar mata mu setelah beberapa malam kurang tidur. “kantung mata adalah hal pertama yang dapat kita lihat ketika kita tidak tidur,” kata Doris, MD, asosiasi professor kulit di klinik di New York University Langone Medical Center. Perbanyak tidur dan kamu akan mengurangi kantung di bawah matamu. Jaga diri kamu agar tidak dehidrasi dan gunakan bantal tambahan ketika tidur. Itu juga bisa membantu mengurangi pembengkakannya.
Lebih cerah, dan mengurangi kantung mata masih berlanjut…
Banyak istirahat dapat mengurangi lingkaran hitam. Ketika darah tidak mengalir dengan baik, yang terjadi ketika kamu kurang tidur, itu dapat mengumpul di bawah mata kamu dan terlihat jelas, karena kulit di bawah mata sangatlah tipis. Perubahan warna di bawah mata juga bisa dapat disebabkan oleh gen, umur, dan peningkatan melanin (pigmen coklat di dalam kulit yang menyebabkan kulit hasil berjemur). Kalau begini kasusnya, kekurangan tidur dapat menyebabkan masalahnya lebih besar, ujar Breus.
Lebih sehat, dan rambut lebih tebal
Rontok, rambut rusak, dan bahkan pertumbuhannya, semua dipengaruhi oleh kekurangan tidur, ujar Breus. Folkiel rambut (dimana rambut awal tumbuh) mendapatkan nutrisi, vitamin, dan mineral dari peredaran darah. Karena peredaran darah terhambat ketika kita kurang tidur, “ini dapat berimbas ke rambut dimana ia menjadi kekurangan makan, melemah, dan kesulitan untuk tumbuh” kata Breus. Kurang tidur juga dapat menyebabkan stress, kata Wexler. “Stress dapat disebabkan oleh hormone cortisol, yang menyebabkan rambut rontok”.
Lebih ceria dengan penampilan yang lebih sehat!
Kurang tidur dapat menyebabkan ujung mulutmu terlihat jatuh dan membuatmu terlihat murung dari sebelumnya ketika kamu masih dapat tidur nyenyak. “Ketika kamu lelah, ekspresi wajahmu berubah dengan perlahan dan konsisten. Kita cenderung menjadi terlihat kesal atau lebih murung”. Kata Day. “ketika orang bilang , ‘lo kelihatan lelah’, itu dapat disebabkan oleh ekspresi ini”. Mata merah, bengkak, lingkaran hitam di sekitarnya, kantung mata, dan kulit menjadi pucat dapat juga menjadi sinyal bahwa kamu lelah.
Produk – produk akan bekerja lebih baik
Kulitmu dapat focus mengobati dirinya sendiri ketika tertidur, karena ia tidak mungkin terlindung dari sinar matahari dan udara yang bebas radikal (moelkul berbahaya di lingkungan). Peredaran darah juga menjadi lebih konsisten dan ini akan menolong kulit kamu mendaptkan keuntungan selain perbaikan dari diri juga dari produk – produk kecantikan, kata Wexler. Kulit juga akan kehilangan air lebih banyak ketika tidur daripada di siang hari, karena itu, gunakan krim pelembab sebelum tidur dan banyak minum air di siang harinya agar kamu tidak dehidrasi di malamnya, kata Day.
Facebook Comments