Saat ingin menghapus makeup dari wajah, banyak sekali produk pembersih yang bisa kamu gunakan atau jika ingin menggunakan bahan alami kamu bisa menggunakan minyak kelaa untuk menghapus makeup, tapi bagaimana jika makeup mengkotori pakaian dan sulit dihapus jika hanya menggunakan air.
Tak sedikit kasus yang seperti ini, saat menggunakan makeup dan tak sengaja mencoret kepakaian membuat beberapa wanita menjadi cemas karena makeup sangat sulit dihapus meski sudah dicuci berkali kali. Nah berikut ini solusi yang bisa menolong pakaianmu dari noda makeup.
Menghilangkan Noda Lipstick
Untuk menghilangkan noda laipstik kamu bisa gunakan hair spray yang disemprotkan pada noda lipstick dan diamkan selama 10 menit. Kemudian, ambil spons dan gosok secara perlahan. Jika bajumu hanya bisa cuci kering, gunakan selotip untuk mengangkat nodanya. Kamu juga bisa menggunakan bedak bayi, kapur, atau baking soda untuk menghilangkan noda lipstick yang berbahan dasar minyak dan lilin.
Menghilangkan Noda Eyeliner
Jika kamu tidak sengaja meninggalkan noda eyeliner pada cermin, kamu bisa membersihkannya dengan garam sebelum menggunakan pembersih biasa. Ini juga berguna untuk membersihkan noda lipstick pada gelas wine.
Menghilangkan noda Waterproof Mascara
Untuk produk dengan kandungan yang tahan lama, cobalah menggunakan makeup remover biasa. Jangan lupa mengecek label kemasan untuk memastikan produk tersebut bebas minyak karena biasanya produk yang mengandung minyak akan memperparah nodanya.
Menghilangkan Noda Foundation
Bersihkan noda foundation yang berbentuk bubuk maupun cair dengan produk pembersih seperti krim cukur atau shampoo. Kedua produk tersebut mampu membersihkan noda sebelum kamu mencucinya.
Nah itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan noda makeup pada pakaian, kamu tidak usah khawatir lagi ladies apalagi tidak menggunakan pakaian yang terkena makeup lagi.
Baca juga Makeup Remover Habis? Gunakan 3 Bahan Alami Ini
Facebook Comments