Kamu tidak ingin hal-hal yang tidak diinginkan terjadi dalam hidupmu, kan? Maka, sebaiknya kamu antisipasi dengan tidak membicarakan hal-hal penting tentangmu kepada orang lain yang suatu saat akan menjadi bumerang untuk dirimu sendiri. Berikut adalah hal-hal yang harus kamu jaga rahasianya dari orang lain
1. Jangan menceritakan rencana paling ambisiusmu.
Lebih baik, ceritakan ke orang lain ketika kamu sudah mampu memenuhi rencana-rencanamu tersebut. Bisa saja, saat kamu menceritakan rencana-rencanamu, rencana tersebut masih lemah dan belum bisa diaplikasikan atau diwujudkan dalam waktu dekat, sehingga orang lain bisa mencuri idemu tersebut.
2. Jangan sesumbar atau dengan sengaja bercerita tentang perbuatan baik atau murah hati atau pekerjaan amal yang telah kamu lakukan.
Menceritakan perbuatan baikmu ke orang lain dengan dibesar-besarkan hanya akan mmebuatmu dipandang sombong oleh orang lain dan tentu, itu tidak baik untukmu.
3. Gaya hidupmu adalah rahasiamu.
Kamu tidak perlu menyombongkan keberhasilan dietmu atau bagaimana kamu mengatasi kebiasaan tidur terlalu banyak di pagi hari. Jika fokusmu adalah mengejar kepuasan spiritual, maka hal tersebut tidak akan perlu kamu lakukan lagi.
4. Jangan menceritakan pendapatmu tentang agama dsb
Pendapatmu mengenai alam semesta, agama, atau pertanyaan tentang hidup dan mati sebaiknya tidak perlu kamu ceritakan ke orang lain kecuali kamu sedang dalam posisi ditanya oleh mereka. Ini hanya penafsiran dirimu sendiri yang tidak bukan merupakan kebenaran objektif.
5. Menceritakan konflik atau masalah keluarga kepada orang lain bukan pilihan yang tepat.
Masalah keluarga sebaiknya diselesaikan di dalam rumahmu sendiri, kepada orang-orang terdekatmu yang juga termasuk keluarga. Ingatlah bahwa semakin sering kamu mengeluh kepada orang lain, masalahmu akan semakin sulit terselesaikan.
Baca juga Sebaiknya Jangan Ceritakan Hal Ini Kepada Pasanganmu
Facebook Comments