Cushion merupakan trend dimasa kini yang lagi booming. Banyak brand berlomba-lomba membuat cushion termasuk The Face Shop. Aku sendiripun sekarang lebih seneng pake cushion karena sangat mudah digunakan dan kemasannya juga bisa dibawa-bawa untuk touch up. Cushion yang mau aku bahas hari ini adalah The Face Shop Oil Control Water Cushion yang shadenya V203 Natural Beige.

The Face Shop Oil Control Water Cushion ini dikemas dengan box berwarna biru langit yang kelihatan kalem banget, dengan info yang cukup lengkap di kemasannya. Hanya sayangnya infonya kebanyakan bertuliskan Hangeul T_T.

The Face Shop Oil Control Water Cushion ini juga memiliki SPF 50+ PA +++, jadi kita gak perlu khawatir akan sinar matahari.

The Face Shop Oil Control Water Cushion ini memiliki masa expired yang sama dengan cushion lain yaitu 12 bulan atau 1 tahun setelah dibuka dan digunakan, jadi pastikan ditulis tanggal pertama kali dibuka dan dipakai ya supaya gak kelewatan kadaluarsanya 😀

Description :

Cushion foundation recharges skin moisture while controlling sebum for long lasting freshness

– Moist-cover effect promotes a healthy look while covering up imperfections and pigmentation

– Sebum control formula helps keep makeup shine-free

– Sweat proof effect keeps makeup in perfect condition for hours

– New Microfoam keeps makeup feel as fresh as when it is first applied

Packagingnya aku suka banget karena kelihatan bersih dan mewah. Dan yang pasti Cushion selalu jadi teman terbaik ketika traveling, karena gampang dibawah tinggal masukin ke tas dan gak perlu bawa brush lagi untuk foundation ataupun BB Cream ^_^

Dibelakang Cushionnya ada masa expirednya juga, jadi sebelum dibuka expired cushion ini tergantung dengan expired yang tertulis dikemasannya. Tapi kalo udah dibuka dan dipakai 12 bulan setelah dibuka ^_^

Teksturnya sangat mudah diblend ke kulit, waktu diaplikasikan kekulit rasanya seperti pake foundation dicampur bedak padat jadi kelihatan langsung semi matte gitu dan ada rasa dingin-dinginnya sedikit ^_^ wanginya juga enak banget ^_^

Yang paling mengejutkan adalah hasilnya dikulitku yang masih kelihatan sisa bekas jerawatku, bisa kalian lihat hasilnya before dan afternya. Coveragenya bisa dikatakan hampir perfect dan kalo dirate jadinya 9,5/10. Pori-poriku benar-benar tertutup dan kelihatan soft banget kulitnya. Oil Controlnya juga jika dirate 9/10, walaupun pake sampai malam masih tetap stay makeupnya, cuma perlu ditouch up sedikit sekitar 4-5jam tapi setelah itu aman sampai malam ^_^

Secara keseluruhan aku suka dengan The Face Shop Oil Control Water Cushion ini karena coveragenya cukup bagus untuk menutupi kekurangan diwajahku. Cuma kalo salah pake pelembab atau ketebelan pake cushionnya, kulit akan kelihatan cakey walaupun kulitku berminyak. Untuk kulit kering mungkin akan lebih cakey lagi kalo gak pake pelembab yang cocok. Oil Controlnya juga bisa dikatakan cukup bagus untuk kulit berminyak sepertiku. Tapi kalo ditanya bakalan repurchase atau gak, aku gak repurchase karena kurang memenuhi kriteria cushionku ^_^

Product price: +- IDR 200.000

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

The Face Shop Oil Control Water Cushion
Average rating:  
 1 reviews
 by Winning
Repurchase?: Maybe

Cushion pertama saya. Saya punya varian yang V205 shade dark beige sesuai tone kulit indonesia. Awalanya saya pikir terlalu dark menggunakannnya, tapi ternyata masuk dikulit saya. Klaimnya dapat mengunci minyak diwajah dengan hasil dewy. coveragenya medium to high untu bisa menutup acne scars. Daya ketahanannya sampai 6 jam tanpa touch up lagi

Packaging rating
Product rating
Price rating
Summary
Repurchase? No

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Cara Melakukan Patch Test Yang Benar Untuk Kulit Sensitif

Produk basic skincare seperti cleaner, toner, serum dan