Jerawat adalah masalah kulit paling umum yang pasti pernah dialami oleh semua orang. Bahkan, selebriti yang kamu idolakan pun pasti pernah jerawatan. Namun, terkadang posisi munculnya jerawat bisa merepotkan dan menyakitkan. Misalnya, jerawat di kulit kepala yang mengganggu kamu saat tidur, saat memakai aksesoris, saat keramas, atau saat menyisir rambut.
Penyebab jerawat di kulit kepala
Beberapa hal yang bisa menyebabkan munculnya jerawat di kulit kepala adalah sebagai berikut:
- Terdapat sel kulit mati atau kelebihan minyak yang menyumbat folikel rambut kamu
- Terdapat penumpukan produk perawatan rambut seperti gel rambut, kondisioner atau masker rambut tanpa bilas, atau hairspray
- Kamu tidak mencuci rambut dengan bersih dan menyeluruh
- Kamu menunda keramas setelah berolahraga
- Kamu banyak berkeringat saat mengenakan penutup kepala
- Terdapat kuman yang mungkin menyebabkan jerawat kulit kepala jadi parah
- Kamu terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat.
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan di Advances in Dermatology and Allergology, makanan bisa memicu munculnya jerawat. Jika kamu terlalu banyak makan produk makanan yang tinggi karbohidrat atau tinggi kandungan gula, maka kamu bisa meningkatkan risiko jerawat.
Cara Mengobati Jerawat di Kulit Kepala
Dalam kebanyakan kasus, dokter mungkin akan merekomendasikan sampo atau produk perawatan kulit kepala yang khusus. Produk khusus ini dapat menghilangkan kelebihan minyak dan kotoran, sehingga akan mencegah jerawat kulit kepala muncul kembali.
Sebenarnya ada produk sampo khusus untuk jerawat kulit kepala yang bisa kamu beli secara online tanpa resep dokter. Hanya saja, kamu perlu memastikan bahwa produk yang kamu beli mengandung beberapa formula yang tepat seperti tea tree oil, asam salisilat, asam glikolat, dll.
Jika kamu sudah memilih produk untuk mengobati jerawat kulit kepala, pastikan kamu hanya menggunakan satu produk saja. Hal ini dilakukan agar kamu bisa menguji seberapa efektif produk tersebut. Jika dirasa kurang cocok, maka kamu bisa mencari produk lain yang sesuai dengan masalah kamu.
Cara mencegah jerawat di kulit kepala
Untuk mencegah timbulnya jerawat di kulit kepala, kamu harus selalu menjaga kebersihan kulit kepala. Kebersihan memainkan peran penting dalam menghindari pori-pori tersumbat akibat minyak dan kotoran. Usahakan untuk keramas setiap kali rambut kamu mulai berminyak, terutama usai olahraga.
Berikut adalah hal yang bisa kamu lakukan sebagai pencegahan agar jerawat kulit kepala tidak datang lagi:
- Biarkan kulit kepala kamu bernafas, hindari aksesoris penutup kepala yang terlalu ketat
- Segera keramas setelah berolahraga atau setelah mendapati rambut mulai berminyak
- Beralih ke produk perawatan rambut alami yang dapat membunuh kuman dan bakteri
- Hindari menggunakan terlalu banyak produk perawatan rambut, gunakan secukupnya saja
- Pastikan tubuh mendapatkan cukup vitamin A, D, dan E, untuk menjaga kesehatan kulit
- Catat apa saja yang kamu makan dan kamu minum setiap hari. Catatan ini akan membantu kamu mengidentifikasi apakah kamu mengalami alergi pada produk makanan tertentu yang menimbulkan jerawat di kulit kepala
Setiap orang memiliki kondisi tubuh yang berbeda-beda. Ada orang yang mengalami jerawat di kulit kepala karena dia jarang mencuci rambut. Ada juga orang yang mengalami jerawat di kulit kepala karena terlalu sering mencuci rambut sehingga menghilangkan sebum alami.
Jadi, jika kamu mengalami masalah kulit kepala yang tidak dapat kamu atasi sendiri, segera kunjungi dokter kulit untuk meminta perawatan khusus.
Baca Juga :
Tidur Tanpa Bantal Bisa Buat Kulit Makin Cantik? Kok Bisa?
Jangan Dibuang! Inilah 8 Manfaat Tak Terduga dari Kulit Pisang
Facebook Comments