Orang terbiasa berpikir bahwa mendapatkan pujian dari orang lain akan membantu mereka untuk dapat berkembang di dalam pekerjaan. Tetapi para peneliti Harvard justru menemukan bahwa pendapat orang lain bukanlah strategi terbaik. Para peneliti menjalankan beberapa eksperimen yang menunjukkan hasil yang mengejutkan : Alih-alih mendambakan atau meminta pujian, ternyata minta saran akan jauh lebih membantu. Bahkan ternyata, pujian sering kali dapat menghambat kamu untuk mencapai hasil terbaik.

Berikut beberapa alasan yang akan menjelaskan tentang mengapa sebuah pujian dari orang lain tidak dapat membantu kamu berkembang menjadi lebih baik :

  • Pujian sering kali terkesan kabur atau samar
Diberi Stigma Tukang Pamer, Mas-Mas Berseragam Ini Justru Banjir Pujian

Masukan yang kamu terima sering kali tidak jelas dan tidak secara spesifik menanggapi atau menyoroti apa yang dapat kamu tingkatkan. Menurut penelitian, pujian yang tidak jelas dapat menahan wanita untuk mengembangkan karier mereka. Sedangkan, para pria biasanya menerima panduan atau nasihat khusus, sementara wanita cenderung tidak mendapatkan pujian atau panduan yang rinci. Studi lain menunjukkan bahwa siswa minoritas mendapatkan pujian yang kurang kritis dari evaluator karena mereka tidak ingin terlihat berprasangka buruk jika memberikan kritik atau saran.

  • Pujian umumnya hanya mengungkapkan hal positif saja

Saat kamu meminta orang untuk memberikan pendapat, mereka umumnya cenderung memberikan pujian. Sebuah eksperimen menunjukkan bahwa siswa, ketika diminta untuk mengevaluasi suatu mata pelajaran di akhir tahun, sering memberikan pujian yang umum pada pelajaran yang dijalaninya, seperti, “Gaya mengajar sudah baik, materi juga sudah baik”, dll. Sering kali, pujian yang diberikan kepada wanita biasanya hanya mengungkapkan bahwa para wanita melakukan pekerjaan dengan baik. Tapi jarang ada nasihat yang berarti untuk membuat para wanita berkembang.

  • Pujian sering dikaitkan dengan evaluasi dari pekerjaan sebelumnya
Jangan Gunakan 6 Topik Obrolan Ini di Tempat Kerja : Okezone Economy

Orang sering menghubungkan pemberian pujian dengan evaluasi. Ini terjadi karena di sekolah, kamu biasanya menerima pujian dengan wujud nilai. Saat kita beranjak dewasa dan mulai membangun karier, kita mendapatkan pujian berupa evaluasi kinerja. Jadi, ketika orang diminta untuk memberikan pujian, mereka biasanya cenderung memikirkan tentang bagaimana kinerja orang di pekerjaan sebelumnya, daripada tindakan yang mungkin dilakukan di masa depan.

  • Nasihat akan berfokus pada apa yang bisa dilakukan di masa depan

Ketika kamu meminta nasihat atau saran, bukan malah meminta pujian, maka orang cenderung memberikan nasihat tentang apa yang bisa dilakukan di masa depan. Kamu tidak dapat mengubah masa lalu, tetapi sebenarnya masa depan kamu bergantung pada tindakan yang kamu lakukan saat ini. Studi menunjukkan bahwa orang yang memberi nasihat lebih fokus pada peluang yang dapat kamu tingkatkan.

  • Nasihat memberi kamu penjelasan rinci

Ketika orang-orang diminta untuk memberikan nasihat daripada pujian, mereka biasanya memberikan lebih banyak rincian tentang apa yang perlu ditingkatkan. Bukan hanya pujian-pujian samar yang tidak jelas. Untuk perkara pekerjaan dan karier, kamu perlu mendapatkan nasihat tentang bagaimana kamu bisa mengembangkan diri kamu di masa depan dan bagaimana kamu bisa bekerja lebih baik.

Baca Juga :

https://www.tampilcantik.com/stop-deh-ngomong-hal-hal-ini-saat-kamu-menerima-pujian-dari-orang-lain/

https://www.tampilcantik.com/7-tips-beradaptasi-di-kantor-baru/

https://www.tampilcantik.com/7-fakta-tersembunyi-tentang-pria-yang-harus-kamu-ketahui/

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Lakukan Ini Jika Kacamata Anda Membuat Hidung Sakit

Anda mungkin telah menemukan kacamata yang tampak sempurna