Setiap kali kita membelanjakan uang untuk membeli barang dan jasa, kita harus memutuskan apakah uang yang kita keluarkan sebanding dengan produk dan layanan yang kita gunakan. 

Tetapi, pada kenyataannya orang kerap dilema saat dihadapkan dengan situasi sulit di mana ia membutuhkan sebuah barang yang mahal. Biasanya, orang akan memilih jalan aman dengan menghemat pengeluaran dan tidak membeli barang mahal. Padahal, beberapa barang mahal berikut justru bisa lebih menghemat uang dalam jangka panjang.

  1. Mesin kopi

Kamu pecinta kopi tapi tidak punya mesin kopi di rumah? Hmm, mungkin kamu ragu membelinya karena harga mesin kopi cukup fantastis, bukan? Tapi coba kamu hitung lagi.

Harga secangkir kopi minimal Rp 20.000, lalu jika dalam sehari kamu membeli setidaknya satu porsi, maka dalam sebulan kamu akan menghabiskan uang Rp 600.000. Bayangkan, berapa uang yang kamu habiskan dalam satu tahun, dan bayangkan apa saja yang bisa kamu beli dengan uang itu.

Biaya pembelian biji kopi, biaya listrik, dan biaya pembelian mesin kopi kamu akan tercover dengan sendirinya jika kamu hitung secara bijak. Apalagi, setelah membeli mesin kopi, kamu bisa minum kopi kapan saja, sebanyak yang kamu mau, bahkan bisa menjamu tamu yang datang. 

  1. Kulkas

Meski sudah banyak rumah tangga yang memilikinya, tapi ada juga yang sampai sekarang belum punya kulkas. 

Padahal, supermarket sering menawarkan penawaran yang menguntungkan dan jika  atau promo menarik yang akan sangat menguntungkan kamu jika kamu bisa menyimpan produk dalam waktu yang lama.

Untuk itu, kamu membutuhkan kulkas. Terlebih, kulkas akan memungkinkan kamu membuat es sendiri, sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membeli es di luar rumah. 

  1. Keran shower air dingin dan hangat

Pada awalnya, mungkin mekanisme pengaturan suhu air dengan keran tampak seperti hal mewah yang tidak diperlukan dalam rumah tangga. Pasalnya, orang lebih suka mendidihkan air sendiri dan menggunakannya untuk mandi.

Tapi, jika dipikirkan lagi, sebenarnya keran shower termostatis dapat membantu kamu menghemat lebih banyak uang. Karena, selain menghemat waktu untuk mendidihkan air, keran istimewa ini memungkinkan kamu untuk menghemat gas. Coba kamu ingat lagi, berapa waktu yang kamu butuhkan untuk mendidihkan air dan berapa pengeluaran gas untuk kompor. 

  1. Bola lampu LED

Ada satu lagi teknologi yang harus kamu perhatikan untuk menghemat uang, yaitu bola lampu LED. Meski memiliki banyak keunggulan, bohlam ini sering kali tidak dipilih oleh masyarakat karena harganya lebih mahal daripada bohlam biasa. 

Padahal, jika dihitung dengan kalkulasi yang benar, bohlam LED akan sangat menghemat pengeluaran listrik kamu. Harga bohlam LED bisa mencapai 3 sampai 5 kali lebih mahal daripada bohlam pijar biasa. Tapi, bohlam pijar biasa yang murah itu dapat menghabiskan listrik 10 kali lebih banyak daripada bohlam LED. 

  1. Mesin cuci

Sama seperti kulkas, tidak semua rumah tangga memiliki mesin cuci. Padahal, manfaatnya sangat luar biasa. Ini bukan tentang malas mencuci manual atau tidak, tapi tentang penghematan waktu dan biaya. Apalagi, jika kamu selalu langganan jasa laundry.

Coba sekarang kamu hitung, berapa pengeluaran laundry kamu dalam sebulan, lalu periksa harga mesin cuci paling murah yang ada di kota kamu. Mungkin kamu akan terkejut, karena ternyata biaya laundry dalam setahun lebih besar daripada harga mesin cuci. Demi menghemat biaya, kamu bisa membeli mesin cuci sebagai aset rumah tanggal.

Baca Juga :

Jangan Sampai Tertipu, Kenali 7 Tanda Barang Palsu Berikut Ini

7 Barang Rumah Tangga yang Perlu Dibuang dan Diganti

Tips Untuk Membuat Pakaian Murah Terlihat Mahal

Facebook Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like

Praktik Terbaik untuk Memulai Bisnis Online yang Ramah Lingkungan

Kerangka praktik yang disengaja yang diadaptasi pada tahap